Ketagihan Gara-gara Scott McTominay, Conte Bidik Harry Maguire
Berita Liga Italia: Ketagihan dengan Scott McTominay, Antonio Conte dikabarkan membidik Harry Maguire dari Manchester United untuk memperkuat lini belakang Napoli.
Harry Maguire mengalami berbagai macam nasib buruk sejak bergabung dengan Manchester United dengan nilai transfer 100 juta Euro dari Leicester City di tahun 2019, dan dianggap sebagai pemain terburuk yang didatangkan klub.
Meski dianggap sebagai pemain yang buruk, namun Antonio Conte sangat menyukai pemain yang datang dari kasta teratas Inggris dan melihat pemain berusia 31 tahun itu sebagai pilihan yang menarik.
Menurut The Athletic, Napoli saat ini sedang mencari penguatan di lini pertahanan, setelah sebelumnya sukses mendatangkan Scott McTominay dari Manchester United dan melihat pengaruhnya di Serie A.
Maguire dianggap sebagai sosok yang sangat cocok dengan profil bek tengah berpengalaman yang dicari Il Partenopei. Tidak hanya itu, sang pemain pernah menjalani masa sukses di Leicester, sebelum karirnya hancur di Old Trafford.
Selain Maguare, Napoli juga baru-baru ini dilaporkan cukup tertarik dengan bek tengah Danilo dari Juventus. Sang pemain bisa dimasukkan dalam kesepakatan pertukaran dengan Giacomo Raspadori yang bergerak ke arah yang berlawanan.
Namun tidak sendiri, Napoli harus menghadapi beberapa pesaing, termasuk dua klub Liga Turki, Fenerbahçe dan Galatasaray asuhan José Mourinho juga dilaporkan tengah memantau pemain asal Inggris tersebut.
Yang jadi masalah, pelatih Ruben Amorim tampaknya bersedia mengandalkan pemain tersebut, yang baru-baru ini bermain penuh selama 90 menit dalam kemenangan timnya 2-1 atas Manchester City.
Artikel Tag: Harry Maguire