Cerita Lee Chong Wei tentang Penyakit Kankernya
Berita Badminton: Bintang bulutangkis Malaysia, Lee Chong Wei mengungkapkan bahwa Ia tak pernah menangis selama hidupnya. Ia merasa tertekan menghadapi penyakit yang sedang dideritanya saat ini dan berharap mampu keluar dari mimpi buruk untuk bisa kembali ke lapangan.
Hal itu diungkapkan Chong Wei dalam konferensi pers pertamanya setelah menjalani perawatan selama dua bulan di Taiwan karena menderita penyakit kanker stadium awal.
Chong Wei mengungkapkan tentang perjuangannya selama menjalani periode yang sulit di Taiwan. Setelah menjalani 33 sesi terapi 'Proton', Chong Wei kehilangan berat badan hampir lima kilogram.
"Dulu, saya berhasil kembali dari cedera pergelangan kaki dan juga doping selama delapan bulan, namun ini adalah pertempuran terbesar dalam hidup saya," kata Chong Wei berkaca-kaca.
"Saya tidak tahu mengapa Tuhan memilih saya untuk melalui ini. Saya belum pernah menangis terlalu lama dalam hidup saya. Saya pergi ke Taiwan dan dirawat oleh tujuh dokter, empat di antaranya adalah penggemar saya. Tantangan terbesar adalah saya harus makan atau saya tidak akan berhasil melewati perawatan," ungkapnya.
"Namun, setelah tiga pekan terapi Proton, saya merasa sangat sulit untuk makan dan istri saya (Wong Mew Choo) yang harus memberi saya makan, menangis setiap kali," Chong Wei menambahkan.
Chong Wei juga mengungkapkan di balik alasannya untuk tidak bertemu dengan para penggemar setelah kembali dari Taiwan.
"saya mempunyai bekas luka dari perawatan dan itu sebabnya saya menjauh dari orang-orang. Saya juga tidak punya energi untuk berbicara. Namun badminton adalah dunia bagi saya dan saya benar-benar ingin kembali ke lapangan. Keluarga saya punya pilihan, mereka ingin saya berhenti, namun saya juga tahu bahwa mereka adalah sumber dukungan terbesar saya," pungkas Chong Wei, yang tak akan gantung raket dalam waktu dekat.
Berita tentang masalah penyakit kanker Chong Wei pertama kali muncul ketika ia melewatkan latihan selama seminggu setelah kembali dari Indonesia Open. Pada akhirnya Chong Wei kemudian mundur dari Kejuaraan Dunia di Nanjing, China dan juga Asian Games di Jakarta Indonesia.
Artikel Tag: lee chong wei, bam, Penyakit Kanker