Kanal

Kemenangan Besar Juventus dan Rekor Kenan Yildiz Dapat Sorotan Media Italia

Penulis: Depe Ptr
18 Sep 2024, 15:08 WIB

Kenan Yildiz via gettyimages

Berita Liga Champions: Media Italia tak henti-hentinya memuji performa gemilang Juventus dan rekor pribadi Kenan Yildiz, dalam kemenangan 3-1 atas PSV di Liga Champions.

Kenan Yildiz mencuri perhatian dalam kemenangan 3-1 Juventus atas PSV di laga pembuka Liga Champions musim ini. Pemain muda asal Turki itu mencetak gol bersejarah pada usia 19 tahun 136 hari, memecahkan rekor Alessandro Del Piero sebagai pencetak gol termuda Si Nyoya Tua di kompetisi tersebut.

La Gazzetta dello Sport menyoroti "keajaiban" Yildiz, yang di usia 19 tahun mencetak gol bersejarah dan memecahkan rekor Del Piero sebagai pencetak gol termuda Juventus di ajang Liga Champions.

Menyusul itu, Corriere dello Sport menyebut Yildiz sebagai "fenomena baru" yang telah melampaui ekspektasi dan menjadi pahlawan kemenangan timnya.

Tidak ketinggalan, Tuttosport menggambarkan Yildiz sebagai "pelukis di lapangan", mencetak gol yang mengingatkan pada gaya Del Piero.

Sang pemain meminta maaf kepada legenda Juve tersebut karena memecahkan rekornya, tapi Del Piero justru memberi respons: "Bravo, kamu pantas mendapatkan nomor 10." Selain Yildiz, McKennie dan Nico Gonzalez juga turut mencatatkan nama di papan skor, memastikan kemenangan dominan Si Nyoya Tua.

Dengan kemenangan ini, Juventus membuka perjalanan mereka di Liga Champions musim 2024/25 dengan sangat baik, sementara Yildiz semakin bersinar sebagai salah satu bintang muda yang berpotensi menjadi ikon baru Si Nyoya Tua, dan bahkan ikon baru dunia sepak bola.

Artikel Tag: liga champions, Juventus, Kenan Yildiz

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru