Kanal

Kejuaraan Dunia Junior 2019: Indonesia Raih Kemenangan Telak di Laga Perdana

Penulis: Yusuf Efendi
01 Okt 2019, 06:30 WIB

Dwiki Rafian Restu-Metya Inayah Cindiani/[Foto:PBSI]

Berita Badminton: Tim junior Indonesia sukses mengawali turnamen beregu Kejuaraan Dunia Junior 2019 dengan manis setelah di penyisihan Grup A1 berhasil mengalahkan tim Uganda dengan skor telak 5-0.

Di partai pertama tunggal putri, Stephanie Widjaja berhasil meraup poin pertama bagi Indonesia dengan mengalahkan wakil Uganda, Fadilah Shamika Mohamed Rafi dua game langsung yang cukup mudah 21-2 dan 21-4 hanya dalam tempo 15 menit.

Syabda Perkasa Belawa berhasil menambah keunggulan tim Indonesia menjadi 2-0 seteleh mengalahkan tunggal putra Uganda, Brian Kasirye dengan straight game 21-14 dan 21-11.

Pasangan baru, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi berhasil memastikan kemenangan tim junior Indonesia menjadi 3-0 setelah menundukkan ganda putri Uganda, pasangan Husina Kobugabe/Tracy Naluwooza dengan 21-3 dan 21-3.

Di partai keempat ganda putra, kombinasi pasangan baru, Daniel Marthin/M. Lucky Andres Apriyanda berhasil membawa tim junior semakin menjauh dengan 4-0 setelah mengalahkan pasangan Arshath Mohamed Nazurudheen Vaheed/Samuel Wasswa dengan skor telak 21-1 dan 21-1.

Sedangkan di partai terakhir ganda campuran, pasangan Dwiki Rafian Restu/Metya Inayah Cindiani memastikan kemenangan telak tim junior Indonesia menjadi 5-0 setelah mengalahkan wakil Uganda, pasangan Brian Kasirye/Husina Kobugabe dua game mudah 21-9 dan 21-8.

Dwiki/Metya adalah pasangan baru dan hanya beberapa minggu berlatih bersama di Pelatnas. Penyesuaian diri dengan pasangan masih menjadi kendala utama bagi Dwiki/Metya meskipun mereka mampu mencatatkan kemenangan dengan cukup mudah.

"Kami baru latihan bersama sekitar tiga mingguan, memang belum lama, jadi kami mau fokus ke individu dulu, ditingkatkan mana yang kurang. Kalau penyesuaian satu sama lain, dengan berjalannya waktu saja," kata Dwiki.

Selanjutnya, tim junior Indonesia akan menjalani laga kedua penyisihan Grup 1A melawan tim asal Eropa, Finlandia pada Selasa (1/10) di Kazan Gymnastics Center, Rusia.

Artikel Tag: Dwiki Rafian Restu, metya inayah cindiani, Daniel Martin, Kejuaraan Dunia Junior 2019

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru