Kedatangan Fabio Paratici Bikin Milan Kembali Prioritaskan Pelatih Italia

Fabio Paratici
Berita Liga Italia: Setelah Fabio Paratici jadi direktur olahraga AC Milan, ia akan memilih pelatih berikutnya, dengan fokus pada Max Allegri, Roberto De Zerbi atau Antonio Conte.
Fabio Paratici mengadakan pertemuan dengan CEO AC Milan, Giorgio Furlani di London. Ini merupakan pertemuan puncak dari serangkaian pertemuan yang telah mereka lakukan dalam beberapa minggu terakhir.
Sky Sport Italia dan media lain melaporkan jika mereka bisa saja mendapatkan rincian akhir mengenai persyaratan kontrak sebelum mengumumkan Paratici sebagai direktur olahraga baru, peran yang hilang sejak Antonio D'Ottavio pergi pada Desember 2024.
Pekerjaan pertama Paratici bersama Rossoneri adalah memilih pelatih baru untuk musim 2025-26, setelah Sergio Conceicao kemungkinan besar tidak akan dipertahankan untuk menduduki posisi tersebut setelah akhir musim ini.
Menurut Calciomercato.com, Paratici mendorong kembalinya pelatih Italia di San Siro setelah kekecewaan Paulo Fonseca dan Conceicao.
Kandidat idealnya adalah Conte, yang masa depannya di Napoli masih belum jelas, terutama karena Paratici pernah bekerja dengannya di Tottenham Hotspur.
Namun, setelah memenangkan Scudetto di Inter dan menerima minat dari klub lamanya Juventus, ini akan sangat sulit dicapai.
Oleh karena itu, kandidat yang paling mungkin adalah Allegri, yang telah memenangkan gelar Serie A di Milan lebih dari satu dekade lalu dan saat ini kontraknya habis.
Ada laporan Paratici bertemu dengan agen bos Olympique Marseille De Zerbi , yang posisinya semakin diragukan setelah tiga kekalahan berturut-turut di klub Prancis itu.
Artikel Tag: Fabio Paratici