Kanal

Keandalan Mesin Jadi Tantangan Utama Red Bull Musim Depan

Penulis: Abdi Ardiansyah
03 Des 2017, 09:15 WIB

Daniel Ricciardo, gagal finis di GP Abu Dhabi setelah alami masalah hidrolik (LAT Images)

Berita Formula 1: Bos Red Bull, Christian Horner, mengatakan bahwa tantangan utama pada musim depan adalah masalah keandalan mesin. Timnya sangat membutuhkan kinerja mesin yang stabil agar bisa bersaing di antara tim F1 tahun depan.

Red Bull berhasil memenangi tiga balapan musim ini, dengan dua kemenangan di akhir musim berkat kegemilangan penampilan Max Verstappen di Malaysia dan Meksiko.

Namun sejak saat itu kinerja tim jatuh dan mulai menurun, dengan penampilan di Brasil yang cukup mengecewakan karena ia kembali mengalami masalah mesin.

Horner mengatakan bahwa masalah keandalan mesin memang menjadi momok bagi Red Bull yang tampil pasang surut musim ini.

"Keandalan adalah isu utama tahun depan, tapi ini juga tentang mempertahankan pengembangan sasis yang kami miliki selama paruh kedua tahun ini, dan kami sangat membutuhkan mesin dalam perlombaan ini," kata Horner.

"di Brasil masalah mesin yang sensitif, dan di Abu Dhabi Anda bisa melihat Mercedes berada di kelas teratasnya.

"Jika Anda mendengarkan konten radio mereka, saat menghidupkan mesin mereka, Anda hanya bisa melihat dari sektor tengah.

“Mereka akan melaju setengah detik lebih cepat atau lebih lambat tergantung pada mode mesin yang mereka pilih.

"Salut pada mereka. Mereka melakukan pekerjaan yang bagus di area itu, tapi performa mesin adalah pembeda utama."

Harapan Daniel Ricciardo untuk finis di depan Kimi Raikkonen dalam klasemen pebalap harus pupus di Abu Dhabi saat ia dipaksa keluar dari perlombaan karena masalah hidrolik.

Mengalami banyak masalah keandalan mesin tahun ini membuat Red Bull menghabiskan biaya yang tak sedikit, terutama bagi mobil Max Verstappen.

"Keandalan telah menelan biaya bagi kami tahun ini. Jika Anda menganggap bahwa masing-masing DNF rata-rata antara 10 dan 12 poin, Anda tidak perlu menjadi profesor matematika untuk mengetahui berapa biaya yang telah kami habiskan tahun ini. "

Artikel Tag: Red Bull, Daniel Ricciardo, Max Verstappen, F1 2017, F1 2018

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru