Karl-Heinz Rummenigge Ragukan Kekuatan Jerman di Piala Dunia 2026
Karl-Heinz Rummenigge (Sumber: Getty Images)
Berita Piala Dunia: Legenda Bayern Munich, Karl-Heinz Rummenigge, meragukan kekuatan Timnas Jerman di bawah kepelatihan Julian Nagelsmann pada gelaran Piala Dunia 2026 mendatang yang akan dilangsungkan di Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko.
Karl-Heinz Rummenigge menilai bahwa negara-negara asal Amerika Utara atau Amerika Selatan akan lebih diunggulkan pada edisi kali ini, karena mereka telah terbiasa dengan iklim venue pertandingan. Selain itu, Timnas Jerman juga baru bangkit dari keterpurukan, dan masih banyak yang harus dibenahi oleh Nagelsmann sebagai pelatih kepala.
“Saya akan merekomendasikan Julian Nagelsmann untuk sedikit mengerem ketika menyangkut ekspektasi [memenangkan Piala Dunia 2026]. Sebaliknya, ia harus menunjukkan sedikit kerendahan hati. Di Piala Dunia Amerika, Amerika Selatan biasanya memiliki keuntungan. Pada tahun 1994 di Dallas, kami bermain melawan Korea Selatan dalam suhu lebih dari 40 derajat,” ucap Karl-Heinz Rummenigge, disadur dari laman Bavarian Football Works.
“Di Meksiko, beberapa pertandingan dimainkan di ketinggian lebih dari 2.000 meter. Semua itu tidak serta merta menguntungkan tim Eropa di Piala Dunia 2026, dan itu adalah sesuatu yang perlu diingat,” lanjut Rummenigge.
Terakhir kali Timnas Jerman menjadi juara Piala Dunia adalah pada edisi 2014 silam, di mana kala itu Brasil yang menjadi tuan rumah. Sementara itu, dalam dua edisi terakhir Piala Dunia klub berjuluk Der Panzer itu gagal lolos dari babak penyisihan grup.
Artikel Tag: Karl-Heinz Rummenigge, Timnas Jerman, Piala Dunia 2026