Karim Adeyemi Tolak Napoli, Juventus Kembali Bersaing

Karim Adeyemi dikabarkan tolak Napoli (Image: Getty)
Berita Transfer: Juventus dikabarkan kembali ikut dalam perburuan tanda tangan Karim Adeyemi, setelah sang penyerang yang sempat diminati Napoli itu memutuskan untuk bertahan di Borussia Dortmund.
Karim Adeyemi menjadi salah satu dari pemain incaran Partenopei pada bursa transfer Januari ini, demi mengisi kekosongan yang ditinggalkan Khvicha Kvaratskhelia ke Paris Saint-Germain.
Satu pemain lain adalah Alejandro Garnacho, namun Napoli kesulitan untuk memenuhi permintaan harga yang terlalu tinggi dari Manchester United, yaitu sekitar 80 juta euro.
Adeyemi merupakan alternatif yang jauh lebih terjangkau, walau tetap tidak murah, namun sang penyerang timnas Jerman memutuskan untuk bertahan di Borussia Dortmund.
Menurut berbagai sumber dari Italia pada Selasa (28/1) lalu, Adeyemi menolak untuk meninggalkan Signal Iduna Park, setidaknya hingga musim panas mendatang.
Itu bisa menjadi kabar baik bagi Juventus, yang sempat berupaya membawanya ke Allianz Stadium pada bursa transfer musim panas tahun lalu.
Menurut kabar yang beredar pada saat itu, Juve dan Adeyemi sudah memiliki kesepakatan kontrak lima tahun dengan upah senilai 3,5 juta euro.
Sang pemain berusia 23 tahun tadinya diplot sebagai pengganti Federico Chiesa, namun Juve kemudian mendaratkan Francisco Conceicao dari FC Porto.
Menurut jurnalis asal Italia, Alfredo Pedulla, dari Sportitalia, Si Nyonya Tua akan kembali berupaya untuk mendatangkan Adeyemi meski Conceicao tampil apik pada musim ini.
Bianconeri pun dikabarkan akan mempermanenkan Conceicao dari FC Porto meski tidak ada opsi untuk melakukannya. Mereka diwartakan sudah memiliki kesepakatan verbal bernilai 30 juta euro.
Artikel Tag: karim adeyemi, Napoli, Juventus, Borussia Dortmund