Kanal

Kapten PSS Sleman Siap Comeback di Laga Kontra Barito Putera

Penulis: Dayat Huri
13 Agu 2022, 06:00 WIB

Kapten PSS Sleman, Bagus Nirwanto/foto dok PSS Sleman

Berita Liga 1 Indonesia: Kapten PSS Sleman, Bagus Nirwanto yang harus absen dalam dua pertandingan terakhir siap comeback kala timnya melakoni pertandingan pekan ke-4 Liga 1 Indonesia musim 2022/2023 kontra Barito Putera di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (13/8) sore pukul 18.15 WIB.

Hadir sebagai perwakilan dalam press conference jelang laga, Bagus Nirwanto memang kemungkinan besar bakal dipercaya Seto Nurdiyantoro untuk mengawal sisi kanan pertahanan PSS Sleman.

Pemain kelahiran Sidoarjo, Jawa Timur itu diketahui harus absen karena cedera kala timnya melakoni pertandingan pekan ke-2 kontra Rans Nusantara FC, Jumat (29/7), dia kembali absen kala Super Elang Jawa menghadapi Arema FC di pekan ke-3, Jumat (5/8) lalu.

"Saya sendiri absen di dua pertandingan. Mungkin harus cepat melakukan adaptasi untuk pertandingan besok. Semoga kami bisa bermain dengan semangat juang tinggi dan meraih kemenangan," kata pemain dengan nomor punggung 3 itu seperti dilansir laman resmi klub.

Pemiliki nomor punggung 3 di tim PSS Sleman itu juga menegaskan bahwa para pemain sudah melakukan persiapan maksimal dan optimal untuk dapat memetik hasil sempurna di pertandingan nanti.

"Kami siap untuk pertandingan besok dan siap mengikuti instruksi dari pelatih yang diterapkan kepada para pemain. Kami akan bekerja keras untuk hal tersebut," lanjut pemain yang akarb disapa Munyeng itu.

Terkait komposisi pemain yang saat ini menghuni skuat Barito Putera, Bagus Nirwanto menyatakan hal tersebut patut diwaspadai karena tim berjuluk Laskar Antasari itu memiliki kekuatan tim yang merata dan memiliki sejumlah pemain sayap dengan kecepatan mumpuni.

"Pemain asing mereka mampu meningkatkan cara bermain tim Barito, hal yang perlu kita waspadai. Selain itu banyak pemain tim nasional yang berada di skuat mereka," pungkasnya.

Artikel Tag: PSS Sleman, Liga 1, bagus nirwanto, Barito Putera

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru