Kapten Primavera Milan Resmi Dipinjamkan Ke Klub Serie B
Berita Transfer: AC Milan akhirnya memberikan konfirmasi bahwa mereka telah meminjamkan kapten Primavera Marco Brescianini ke klub Serie B Virtus Entella untuk musim 2020-21.
Kesepakatan transfer Brescianini diumumkan Rossoneri melalui website resmi mereka sekaligus mengonfirmasi adanya rumor bahwa mereka bakal meminjamkan sang kapten Primavera ke klub lain agar mendapat lebih banyak pengalaman di kancah sepak bola senior.
Milan menutup musim 2019-20 dengan kemenangan 3-0 atas Cagliari dan dalam laga terakhir tersebut, Stefano Pioli memberikan peluang kepada gelandang muda berbakat tersebut melakoni debutnya bersama tim utama.
Brescianini memasuki lapangan pada menit ke-65 untuk menggantikan Ismael Bennacer dan tampak sangat matang dan tenang di usianya, meskipun sebelumnya belum pernah mencicip satu menit pun pertandingan kompetitif bersama skuat senior Milan.
Kini, remaja asal Italia tersebut akan memiliki kesempatan lebih banyak mengumpulkan menit bermain di level senior guna mendukung ambisi besar klub lolos ke Serie A untuk pertama kali dalam sejarah mereka meskipun Virtus Entella hanya mampu finis di peringkat 13 musim lalu.
Menarik untuk disaksikan bagaimana Brescianini akan mempertontonkan aksinya di Serie B pada musim baru nanti. Ia tentu berharap bisa memoles permainannya dan berkembang semakin matang agar di masa depan nanti dapat menjadi bagian tim utama Rossoneri, yang sejatinya merupakan mimpi setiap bintang jebolan akademi.
Artikel Tag: Marco Brescianini, AC Milan, Virtus Entella