Kanal

Kandas di Babak Perempat Final Kejurnas PBSI 2019, Leo/Daniel: Permainan Kami Tidak Keluar

Penulis: Yusuf Efendi
27 Nov 2019, 16:00 WIB

Leo Rolly Carnando-Daniel Martin/[Foto:PBSI]

Berita Badminton : Pasangan ganda putra Indonesia peringkat 59 dunia, Leo Rolly Carnando/Daniel Martin tak bisa menyembunyikan kekecewaannya saat gagal mengamankan tempat ke babak empat besar Kejurnas PBSI 2019 yang berlangsung di GOR Dempo Jakabaring Sport City, Palembang.

Leo/Daniel yang menempati unggulan kedua, harus mengakui keunggulan pasangan, Amri Syahnawi/Muhammad Fachrikar P. Mansur lewat pertarungan ketat tiga game dengan skor 14-21, 21-15 dan 15-21 dalam tempo 50 menit.

Setelah kalah start di game pertama dan menuai kekalahan dengan skor yang cukup telak, Leo/Daniel sejatinya mempunyai kesempatan untuk bisa membalikan keadaan setelah berhasil merebut game kedua dan memaksakan dilakukan game penentuan. Namun sayang, pola permainan Leo/Daniel kembali lagi seperti game pertama dan tak mampu keluar dari tekanan bertubi-tubi yang dilancarkan oleh Fachrikar/Amri.

“Permainan saya tidak keluar. Banyak mati sendiri. Terus bola saya juga monoton terus, nggak bisa merubah pola main. Tadi sudah coba komunikasi di lapangan, tapi tetap nggak bisa berubah. Dari awal sudah ketekan duluan, jadi percaya dirinya hilang,” ungkap Leo usai laga.

“Saya mungkin tegang, jadi tidak bisa mengeluarkan permainan terbaik,” tambah Leo lagi.

Kegagalan ini tentunya mengecewakan bagi Leo/Daniel, apalagi mereka menempati unggulan kedua di kejuaraan kali ini dan ditargetkan untuk bisa meraih gelar pertamanya di level senior setelah sebelumnya menutup turnamen junior dengan gemilang setelah menjadi juara di Kejuaraan Asia Junior dan Kejuaraan Dunia Junior 2019.

Artikel Tag: Leo Rolly Carnando, Daniel Martin, Kejurnas PBSI 2019

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru