Kanal

Kaleidoskop 2022: Leo/Daniel Juara Sea Games 2021

Penulis: Yusuf Efendi
30 Des 2022, 21:00 WIB

Podium Ganda Putra Sea Games 2021/[Foto:PBSI]

Kaleidoskop 2022: Pasangan ganda putra Indonesia peringkat 15 dunia, Leo Rolly Carnando / Daniel Marthin sukses meraih tropi mayor pertamanya di turnamen Individual Sea Games 2021 yang berlangsung di Bac Giang Gymnasium, Vietnam. Sea Games 2021 digelar pada tahun 2022 dikarenakan pandemi Covid-19.

Menempati unggulan kedua kala itu, The Babbies (julukan Leo/Daniel), sukses mengalahkan wakil asal Laos, Vixunnalath Phichith / Bounpaseuth Vanthanouvong dua game langsung yang cukup mudah dengan skor 21-9 dan 21-13 dalam tempo 32 menit.

Di babak perempat final Individual Sea Games 2022, Leo/Daniel sukses mengalahkan wakil asal Thailand, Chaloempon Charoenkitamorn / Nanthakarn Yordphaisong lewat pertarungan ketat rubber game dalam durasi 1 jam dan 1 menit dengan skor 21-15, 17-21 dan 21-15.

Di babak semifinal Individual Sea Games 2022, Leo / Daniel sukses mengalahkan wakil asal tuan rumah Vietnam, Tuan Duc Do / Hong Nam Pham dua game langsung yang cukup ketat dengan skor 22-20 dan 21-16 dalam tempo 43 menit.

Sedangkan di partai puncak Individual Sea Games 2022 pada Minggu, 22 Mei 2022, Leo/Daniel sukses menjadi kampiun dengan mengalahkan kompatriotnya di Pelatnas CIpayung yang juga pasangan peringkat 25 dunia, Pramudya Kusumawardana / Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan dua game langsung dengan skor 21-17 dan 21-19 dalam tempo 47 menit.

Medali emas dari ajang multievent antar negara Asia Tenggara itu, merupakan gelar pertama yang diraih pasangan ranking 23 dunia tersebut, di turnamen perorangan level senior. Sebelumnya, mereka tidak pernah menjadi yang terbaik di level senior sebelum merengkuh gelar Singapore Open 2022 pada bulan Juli 2022.

Artikel Tag: Leo Rolly Carnando, Daniel Marthin, SEA Games 2021

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru