Kanal

Kalahkan Kamboja, Tim Putri Indonesia Lolos Semifinal SEA Games 2023

Penulis: Yusuf Efendi
09 Mei 2023, 17:30 WIB

Komang Ayu Cahya Dewi-Ester Nurumi Tri Wardoyo/[Foto:PBSI]

Berita Badminton : Tim putri Indonesia sukses melangkah ke babak semifinal turnamen beregu SEA Games 2023 setelah di perempat final berhasil mengalahkan tuan rumah Kamboja dengan skor telak 3-0 .

Dengan  hasil ini, tim putri Indonesia paling tidak sudah mengamankan medali di Pesta Olahraga Asia Tenggara SEA Games 2023 yang berlangsung di Phnom Penh Kamboja .

Komang Ayu Cahya Dewi menjadi wakil Indonesia pertama yang turun menghadapi tunggal putri Kamboja Phon Chenda. Tanpa perlawanan berarti, Komang mampu menang dengan skor 21-4, 21-4.

Di partai kedua ganda putri, pasangan Febriana Dwipuji Kusuma / Amalia Cahaya Pratiwi bertanding melawan Chheng Huy / Seavty Teav. Febriana/Amalia sukses membawa tim bulu tangkis Indonesia menambah skor menjadi 2-0 dengan kemenangan dua game langsung 21-12 dan 21-15.

Di partai ketiga tunggal putri, Ester Nurumi Tri Wardoyo berhasil memastikan kemenangan tim putri Indonesia atas tuan rumah Kamboja dengan skor telak 3-0 setelah menundukan Heang Leakhena dua game langsung yang cukup mudah dengan skor 21-6 dan 21-8.

Dengan hasil ini, tim putri Indonesia sukses melangkah ke babak semifinal SEA Games 2023 dan akan berhadapan dengan tim kejutan Filipina pada Rabu (10/5).

Pada SEA Games ke-32 2023, tim putri Filipina berhasil mengalahkan Malaysia di babak perempat final dengan skor 3-0 di Morodok Techo Badminton Hall Kamboja. Filipina mengulangi kesuksesan mereka di mana mereka mendapatkan medali perunggu pada tahun 1981 .

Artikel Tag: Indonesia, kamboja, SEA Games 2023

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru