Kanal

Juventus Mulai Negosiasi dengan Borussia Dortmund untuk Karim Adeyemi

Penulis: Rei Darius
30 Jun 2024, 02:39 WIB

Karim Adeyemi diburu Juventus (Image: Getty)

Berita Transfer: Juventus kabarnya sudah memulai negosiasi secara resmi bersama Borussia Dortmund perihal potensi perekrutan striker tim nasional Jerman, Karim Adeyemi, pada bursa transfer musim panas ini.

Si Nyonya Tua bergerak aktif di bursa transfer musim panas ini, karena akan memasuki era baru bersama pelatih anyar, Thiago Motta, yang menggantikan Massimiliano Allegri yang dipecat pada akhir musim 2023/2024 ini.

Juventus telah mengamankan transfer kiper Michele Di Gregorio dari Monza dan Douglas Luiz dari Aston Villa sejauh ini.

Berikutnya, Bianconeri juga berpotensi menyelesaikan perekrutan Khephren Thuram dari OGC Nice dalam beberapa hari ke depan. Mereka juga masih memburu Riccardo Calafiori, mantan anak buah Thiago Motta di Bologna, namun itu akan sulit untuk bertarung perihal harga dengan sejumlah klub top seperti Real Madrid, Arsenal, dan Chelsea mengingat performa gemilang sang bek tengah timnas Italia selama Piala Eropa 2024.

Selain merekrut pemain, Juve juga perlu menjual pemain. Salah satu nama yang berpotensi hengkang adalah Federico Chiesa.Pada saat ini, Si Nyonya Tua telah dikaitkan dengan sejumlah nama penyerang, termasuk Mason Greenwood dan Jadon Sancho dari Manchester United.

Namun, kini nama Karim Adeyemi juga masuk dalam radar. Bahkan, menurut klaim dari jurnalis asal Italia, Sebastiano Sarno, Juve sudah memulai negosiasi resmi untuk sang striker timnas Jerman.

Menurut laporannya, Bianconeri akan mengajukan penawaran resmi senilai 25 juta euro plus bonus pada awal pekan depan.

Pada musim ini, sang striker berusia 22 tahun hanya mampu mencetak lima gol dan dua assist dari 34 laga untuk Dortmund pada musim ini.

Artikel Tag: karim adeyemi, Juventus, Borussia Dortmund

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru