Juventus Kalah Telak Lagi, Tacchinardi Marah Besar Pada Motta
Legenda Juventus yaitu Alessio Tacchinardi, marah besar pada Thiago Motta menyusul dua kekalahan telak beruntun yang baru saja dialami oleh Bianconeri di ajang Serie A / via Istimewa
Berita Serie A: Gelandang legendaris Juventus, Alessio Tacchinardi, marah besar pada Thiago Motta menyusul dua kekalahan telak beruntun yang baru saja dialami oleh Bianconeri.
Setelah pekan lalu kalah telak 0-4 dari Atalanta di kandang sendiri, Juventus kembali menelan kekalahan memalukan di lanjutan laga Serie A.
Dini hari tadi (17/3), Kenan Yildiz dkk keok 0-3 dari Fiorentina, dan kekalahan ini membuat posisi mereka di empat besar harus disalip oleh Bologna.
Menanggapi kekalahan telak beruntun Juve di dua giornata terakhir, Alessio Tacchinardi mengkritik habis strategi Thiago Motta.
Tacchinardi sudah hilang kesabaran dengan pelatih 42 tahun, dan merasa sudah waktunya bagi Juve untuk mencari pelatih baru.
"Terus lanjut bersama Thiago Motta hingga akhir musim? Ini akan menyakiti kita. Hari ini saya benar-benar kecewa!" ujar Tacchinardi kepada SportMediaset.
"Saya dulu yakin pada Motta, tetapi periode yang dihadapinya saat ini sudah sulit. Susunan pemain, manajemen dia di kamar ganti, bagaimana cara dia menangani Vlahovic dan kurangnya reaksi dari para pemain patut dipertanyakan."
"Juve harus mengambil keputusan apakah dia pelatih yang tepat untuk mengamankan empat besar," sambung Tacchinardi.
"Dari deretan tim yang mengincar empat besar, Juventus adalah tim terbaik dengan skuat termahal. Lalu siapa yang pantas menggantikan dia? Saya tidak tahu tetapi yang jelas keputusan harus segera dibuat," pungkas pria 49 tahun.
Artikel Tag: Juventus, Thiago Motta, Alessio Tacchinardi, Serie A