Juliana Vieira Tunggal Putri Pertama Brasil Kampiun Kejuaraan Pan Am 2025

Penulis: Yusuf Efendi
15 Apr 2025, 15:15 WIB
Juliana Vieira Tunggal Putri Pertama Brasil Kampiun Kejuaraan Pan Am 2025

Juliana Vieira/[Foto:PanAm]

Liga Olahraga : Ygor Coelho adalah pemain Brasil pertama yang memenangkan gelar individu di Kejuaraan Bulu Tangkis Pan Am. Namun, Juliana Vieira menyelesaikan kampanye impiannya di Kejuaraan Bulu Tangkis Pan Am 2025 di Lima, menjadi wanita Brasil pertama yang memenangkan gelar.

Di final hari Sabtu, Juliana Vieira tetap stabil setelah kalah di game kedua melawan Zhang Wen Yu dari Kanada, dan maju terus di set penentuan untuk memenangkan pertandingan 21-19 15-21 21-8.

Vieira mengikuti jejak kompatriotnya Ygor Coelho, yang memenangkan tunggal putra pada tahun 2017 dan 2018.

Namun rekan senegaranya pasangan Fabricio Farias / Davi Silva gagal naik podium di ganda putra karena tumbang dua game langsung 21-16, 21-6 dari juara bertahan Chen Zhi Yi /Presley Smith (Amerika Serikat).

Dua raksasa Pan Am, AS dan Kanada, pulang dengan masing-masing dua gelar.

Pasangan baru Lauren Lam / Allison Lee meraih gelar ganda putri untuk AS atas unggulan teratas Jackie Dent / Crystal Lai dua game langsung yang cukup mudah dengan skor 21-11 dan 21-13.

Josephine Wu dari Kanada, yang baru saja pulih dari operasi lutut, meraih kemenangan yang membangkitkan semangat saat ia kembali meraih gelar ganda campuran yang terakhir kali diraihnya pada tahun 2022.

Wu dan Ty Alexander Lindeman mengalahkan rekan senegaranya Jonathan Bing Lai / Crystal Lai 21-15 dan 21-15.

Ini adalah gelar kedelapan Wu secara keseluruhan ia kini telah mengantongi lima gelar ganda campuran dan tiga gelar ganda putri.

Kanada dipastikan meraih gelar tunggal putra, dengan Victor Lai menghadapi Joshua Nguyen. Dalam pertarungan selama 41 menit, Lai mengalahkan lawannya yang berusia 19 tahun, 21-9 dan 21-18.

Artikel Tag: Juliana Vieira, Kejuaraan Pan Am 2025

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru