Kanal

Julian Nagelsmann Sesalkan Cedera yang Dialami Kai Havertz

Penulis: Febrian Kusuma
23 Feb 2025, 07:15 WIB

Kai Havertz (Sumber: David Balogh/Getty Images)

Berita Liga Jerman: Pelatih kepala Timnas Jerman, Julian Nagelsmann, menyesalkan cedera yang dialami oleh pemain andalannya, Kai Havertz, saat menjalani sesi latihan bersama klubnya, Arsenal. Havertz mengalami cedera hamstring, dan ia pun hampir dipastikan bakal absen hingga akhir musim mendatang.

Cedera ini memang sangat disayangkan, karena terjadi saat Havertz sedang dalam performa terbaiknya. Menurut data di laman Transfermarkt, sejauh musim 2024/25 kali ini Havertz telah mencatat 34 penampilan dari semua kompetisi, mencetak 15 gol dan menyumbang lima assists.

“Kai Havertz absen selama sisa musim ini karena cedera hamstring dan akan absen selama sisa pertandingan Nations League Jerman,” tulis laporan David Ornstein dari The Athletic.

Julian Nagelsmann juga menilai bahwa absennya Havertz menjadi kehilangan besar bagi Timnas Jerman, yang akan melawan Italia dalam laga kandang dan tandang pada babak perempat final UEFA Nations League musim 2024/25.

“Kami mendoakan yang terbaik bagi Kai untuk operasinya dan pemulihan yang baik dan cepat. Berita tentang cederanya sangat pahit dan merupakan kehilangan yang pahit bagi kami sebagai sebuah tim. Kami akan selalu mendukungnya dan mendukungnya dalam perjalanannya kembali ke lapangan,” ucap Julian Nagelsmann, disadur dari laman Bavarian Football Works.

Sampai saat ini Havertz, yang telah berusia 25 tahun, itu telah berhasil mencatat 55 penampilan dari semua kompetisi bersama Timnas Jerman dan menyumbang 20 gol.

Artikel Tag: julian nagelsmann, Timnas Jerman, Kai Havertz

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru