Kanal

Julian Nagelsmann Beri Bocoran Gelandang yang Akan Dimainkan vs Barcelona

Penulis: Febrian Kusuma
13 Sep 2022, 21:00 WIB

Marcel Sabitzer dan Joshua Kimmich (Sumber: Matthias Hangst/Getty Images)

Berita Liga Champions: Bayern Munich akan menjalani pertandingan besar tengah pekan ini, karena mereka akan melawan Barcelona di pertandingan kedua Grup C Liga Champions Eropa, Rabu (14/09) dini hari WIB. Jelang pertandingan ini, Julian Nagelsmann selaku pelatih Bayern memberikan sedikit bocoran mengenai pemain yang akan diturunkan.

Dikutip dari laman Bavarian Football Works, Julian Nagelsmann akan memainkan Joshua Kimmich dan Marcel Sabitzer di lini tegah. Keputusan itu diambil Nagelsmann setelah keduanya berhasil tampil mengesankan di awal musim 2022/23 ini.

“Saya pikir (Kimmich) telah berkembang. Musim lalu, menurut saya, dia sering kali posisinya terlalu dalam. Dia sekarang memiliki posisi yang sangat bagus dan juga sangat bagus dalam menekan. Dia absen selama empat bulan musim lalu, tapi dia masih bagus mengingat situasinya,” kata Julian Nagelsmann, dikutip dari laman Bavarian Football Works.

“(Sabitzer) akan menjadi lebih baik. Dia telah membuat langkah maju, posisinya jauh lebih baik. Yang menyenangkan adalah dia selalu ingin menjadi lebih baik. Segalanya berjalan sangat baik dengan Josh dan Sabi saat ini,” lanjutnya.

Dibanding Kimmich, yang lebih mengejutkan secara penampilan adalah Marcel Sabitzer. Aksi-aksinya di lini tengah musim ini sangat luar biasa jika dibanding musim lalu. Sejauh musim ini Sabitzer telah membuat total delapan penampilan dari semua kompetisi dengan total waktu bermain selama 527 menit, atau rata-rata 65,8 menit di setiap pertandingan bersama Bayern Munich.

Artikel Tag: julian nagelsmann, Bayern Munich

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru