Kanal

Jufriyanto Percaya Diri Antarkan Persib Kalahkan Bali United

Penulis: M. Aldi
23 Agu 2022, 09:30 WIB

Achmad Jufriyanto dalam jumpa pers jelang laga (Foto: Persib Official)

Berita Liga 1 Indonesia : Rentetan hasil positif coba dipertahankan Persib Bandung di laga pekan ke-6 Liga 1 2022/2023. Achmad JUfriyanto menegaskan dirinya sedang dalam motivasi tinggi untuk memetik kemenangan.

Dua kemenangan beruntun didapatkan Maung Bandung ketika bertemu PSIS dan PSS. Catatan tersebut mengangkat sisi moril pemain yang sempat anjlok di awal musim. Perlahan motivasi bangkit dan pemain kian bersemangat.

Tambahan tiga poin pun akan makin mendongkrak posisi di papan klasemen. Diharapkan ini menjadi pemicu suporter supaya makin tertarik lagi datang ke stadion. Pasalnya catatan minor di awal musim membuat Bobotoh kecewa dan enggan datang menyaksikan pemain secara langsung.

"Secara psikologis, pemain berada dalam keadaan bagus, sudah cukup recovery kemarin dan bertekad memberi hasil yang maksimal di laga kandang dengan tiga poin. Mudah-mudahan bisa jadi daya tarik untuk Bobotoh untuk bisa datang ke stadion," terang Jufriyanto dalam jumpa pers jelang laga.

Hanya saja lawan yang dihadapi kali ini bukan tim yang sembarangan. Bali United adalah tim yang menjadi juara Liga 1 dalam dua tahun terakhir. Persib juga mempunyai catatan tidak bisa menang kontra Serdadu Tridatu sejak 2017 lalu di semua kompetisi.

Jufriyanto menyebut tim lawan adalah tim yang tangguh. Terutama dalam organisasi pertahanan yang solid hingga membuat lawan sulit mencetak gol. Tapi dia merasa yakin Persib yang mampu memenangkan pertandingan dan membuat lawan tidak berkutik.

"Karena menurut kami Bali tim solid kuat dalam bertahan dan secara kompetisi mereka tidak berubah. Jadi itu yang mungkin membuat kita agak kesulitan tetapi nanti mereka yang akan kesulitan," tukas stoper asal Tangerang ini.

Artikel Tag: Achmad Jufriyanto, Persib

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru