Kanal

Jelang Tahun Baru, Aleksandar Pavlovic Akui Nikmati Momen di 2024

Penulis: Febrian Kusuma
30 Des 2024, 07:30 WIB

Aleksandar Pavlovic (Sumber: DeFodi Images via Getty Images)

Berita Liga Jerman: Tahun 2024 tidak berjalan mulus bagi Bayern Munich, karena di tahun tersebut mereka sempat berganti pelatih akibat puasa gelar di penghujung musim 2023/24. Akan tetapi, salah satu pemain muda Bayern, Aleksandar Pavlovic, mengakui bahwa dirinya masih bisa menikmati setiap momen yang terjadi pada tahun 2024.

Aleksandar Pavlovic sempat menderita cedera di tahun 2024 kali ini, yang membuatnya absen dalam beberapa pertandingan bersama Bayern Munich. Cedera yang dialaminya juga membuar dirinya gagal membela Timnas Jerman di Piala Eropa 2024.

Akan tetapi, beruntungnya Pavlovic tak membutuhkan waktu lama untuk menunjukkan penampilan terbaiknya setelah pulih dari cedera. Momen inilah yang membuat Pavlovic merasa bahwa tahun 2024 masih cukup menggembirakan untuknya. 

"Ini benar-benar tahun yang mengasyikkan. Saya sangat senang bisa kembali dengan cepat setelah cedera dan bisa bermain lagi. Saya sangat bersyukur atas tahun 2024," ucap Pavlovic, disadur dari laman Bavarian Football Works. 

Di sisi lain, kini Pavlovic sedang menikmati libur musim dingin 2024. Ia memanfaatkan libur tersebut untuk merayakan Natal bersama keluarga dengan menyantap hidangan khas. 

"Pada Malam Natal, hidangannya sangat sederhana dan lezat: salad kentang dengan sosis," lanjut pemain yang masih berusia 20 tahun tersebut. 

Sejauh musim 2024/25 kali ini Pavlovic telah mencatat total 13 penampilan dari semua kompetisi bersama Bayern Munich, di mana dalam prosesnya ia berhasil mencetak satu gol dan menyumbang satu assist. 

Artikel Tag: Aleksandar Pavlovic, Bayern Munich

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru