Jelang Laga Melawan Inter Milan, Sergio Conceicao: Milan Ingin Menang!
Sergio Conceicao
Berita Liga Italia: Meski dalam situasi yang buruk, pelatih AC Milan, Sergio Conceicao menegaskan timnya bertekad menang di laga Coppa Italia melawan Inter Milan.
Jelang laga Coppa Italia melawan Inter Milan, AC Milan memang sedang dalam periode buruk. Mereka terjebak di posisi ke-9 klasemen sementara Serie A, dan baru saja menelan kekalahan 2-1 dari Napoli di Estadio Diego Armando Maradona.
Kondisi yang berbeda dialami Inter, dimana mereka saat ini sedang dalam performa gemilang. Mereka terus meraih kemenangan di Serie A dan kini memuncaki klasemen sementara, unggul tiga angka dari Napoli di posisi kedua.
Namun sebelum pertemuan ini, mereka juga punya catatan cukup baik di Derby della Madonnina dengan tak terkalahkan dalam tiga pertemuan mereka musim ini.
Rossoneri memenangi pertandingan Serie A pertama mereka melawan Nerazzurri, dan kemudian menang di final Supercoppa Italiana di Riyadh. Pertemuan ketika, sekaligus yang terbaru di San Siro menghasilkan hasil imbang 1-1 di Serie A.
Dalam sesi wawancara pra pertandingan Coppa Italia, pelatih Sergio Conceicao enggan jumawa dengan rekor pertemuan timnya tersebut. Meski Inter dianggap lebih diunggulkan, namun dia menegaskan jika Milan ingin menang.
“Pertandingan-pertandingan itu penting bagi kami. Situasinya berbeda, dengan pemain yang berbeda di lapangan. Kita lihat saja apakah kami bisa bermain bagus besok, mari kita lihat apa yang bisa dilakukan Inter,” kata Conceicao.
“Mereka adalah tim yang sangat kuat dengan permainan yang solid dan pelatih yang sudah lama berkecimpung di sana. Namun, kami ingin menang.”
Artikel Tag: Sergio Conceicao