Kanal

James Allison Beberkan Upgrade Pada Mobil Mercedes Jelang GP Miami

Penulis: Ezi Yulia
01 Mei 2024, 11:00 WIB

Foto: mercedesamgf1.com

Berita F1: Direktur Teknis Mercedes James Allison mengungkapkan bahwa jelang GP Miami akhir pekan ini mereka telah melakukan upgrade untuk memperbaiki "keseimbangan yang kurang baik" yang "menyebabkan kesulitan" pada mobil.

Jelang GP Miami, Lewis Hamilton mengalami start terburuknya selama berkarier di F1 dan rekan setimnya di Mercedes, George Russell, hanya mampu meraih satu kali finis di posisi lima besar sejauh ini, dan Mercedes saat ini duduk di peringkat empat klasemen konstruktor.

Hamilton, yang akan meninggalkan Mercedes pada akhir tahun ini, sangat frustrasi dengan hasil di GP China setelah tersingkir di Q1 dan berjuang keras untuk finis di urutan kesembilan dalam balapan pada Minggu (21/4).

Juara dunia F1 tujuh kali ini beberapa kali berbicara di radio tentang lambatnya kecepatan mobil saat mencoba melintasi lintasan, dengan Sirkuit Internasional Shanghai menyoroti kesulitan Mercedes di tikungan panjang dan berkecepatan tinggi, di mana mereka "kehilangan" waktu putaran menurut direktur teknis James Allison.

"Tantangan yang kami hadapi di balapan-balapan berikutnya adalah mencoba dan memindahkan set up mobil dan juga bagian-bagian yang kami bawa ke mobil agar (keseimbangan) meningkat," kata Allison dalam video tanya jawab terbaru Mercedes.

"Kami memiliki beberapa paket upgrade yang akan dilakukan ke mobil dan juga sejumlah komponen yang kami harap akan memperbaiki keseimbangan yang menyebabkan kami kesulitan," imbuhnya.

"Meskipun menyakitkan untuk berbicara seperti ini setelah hasil akhir pekan seperti di GP China, saya harus ingat bahwa akan ada banyak balapan di masa depan ketika kami telah melakukan hal-hal tersebut, ketika kami kembali ke posisi terdepan dan ketika kami mengalami kemajuan di mana akan sangat menyenangkan untuk membicarakannya dan hari itu tidak akan segera tiba," paparnya.

(aw)

Artikel Tag: Mercedes, GP Miami

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru