Jakub Kiwior Absen dari Skuat Arsenal, Juventus Bisa Bergerak
Berita Transfer: Tidak ada nama Jakub Kiwior di susunan pemain utama atau bangku cadangan Arsenal saat mereka menghadapi Wolverhampton Wanderers, yang mengindikasikan kemungkinannya untuk pindah di bursa transfer musim panas ini.
The Gunners telah mengawali Premier League musim ini pada Sabtu (17/8) kemarin dengan menjamu Wolves di Emirates Stadium, London.
Laga tersebut berakhir dengan skor 2-0 untuk kemenangan Arsenal berkat gol-gol dari Bukayo Saka dan Kai Havertz.
Namun, ada satu hal yang mengejutkan dengan ketiadaan Jakub Kiwior dalam skuat asuhan mikel Arteta tersebut.
Eks bek Spezia tersebut telah dikaitkan dengan sejumlah klub top Serie A, seperti Juventus, Inter Milan, AC Milan, dan Atalanta di masa lalu.
Pada musim panas ini pun Kiwior masih menjadi incaran dari Juventus, yang masih belum mendapatkan bek tengah baru semenjak gagal mendapatkan Jean-Clair Todibo yang memutuskan untuk gabung West Ham.
Juve ramai diwartakan untuk menggaet Pierre Kalulu dari AC Milan, namun kepindahan tersebut masih belum resmi hingga kini.
Jurnalis Fabrizio Romano mengonfirmasi bahwa Kiwior sama sekali tidak mengalami cedera pada saat ini, dan Arteta tidak menyertakannya karena keputusan teknis.
Sang pemain berusia 24 tahun meninggalkan Serie A ketika Arsenal menebusnya dari Spezia seharga 19,5 juta euro pada Januari 2023.
Mampu bermain sebagai bek kiri atau bek tengah, dia sudah mengantongi total 26 caps bersama tim nasional senior Polandia hingga kini.
Pada musim lalu, Kiwior melakoni total 30 pertandingan dengan mencetak satu gol dan tiga assist untuk The Gunners di semua ajang, namun kedatangan Riccardo Calafiori mengancam eksistensinya di skuat.
Artikel Tag: Jakub Kiwior, Arsenal, Juventus