Ini yang Akan Dipertanyakan Persipura Pada RUPS Luar Biasa LIB
Berita Liga 1 Indonesia: Persipura Jayapura akan memanfaatkan Rapat Umum Pemegang Saham (RUPS) luar biasa dengan PT. Liga Indonesia Baru (LIB), Senin (18/5) untuk mempertanyakan beberapa hal penting, salah satunya terkait transparansi keuangan pada operator resmi liga tersebut.
Ketua Umum (Ketum) Persipura Jayapura, Benhur Tomi Mano mengaku sudah mengingatkan Direktur Utama Persipura Jayapura, Herat Kalengkongan untuk mempertanyakan hal tersebut pada RUPS luar biasa nanti.
"Apa yang menjadi perhatian bagi Persipura Jayapura adalah transparansi finansial," katanya seperti dilansir laman Antara.
Persipura Jayapura, kata Benhur memiliki alasan tersendiri kenapa menyoroti masalah finansial di tubuh PT. LIB. Pasalnya, beberapa waktu belakangan beredar rumor terkait ketikdajelasan dana dari sponsor yang kurang dari nilai kontrak.
"Karena banyak juga informasi ketidakjelasan finansial, termasuk dana-dana dari sponsor yang kurang dari nilai kontrak, mudah-mdahan info itu tidak benar. Misalnya sponsor bayar lima ribu tapi yang sampai ke LIB hanya dua ribu, itu kan tidak benar, yang tiga ribu kemana? Itu yang harus kita hindari," kata pria yang karib disap BTM itu.
PT. LIB sendiri dituntut oleh seluruh pemilik saham, yaitu klub-klub Liga 1 untuk menggelar RUPS agar bisa menjelaskan sejumlah persoalan yang kini tengah dihadapi akibat pandemi virus Corona atau Covid-19 yang memaksa kompetisi musim ini harus diberhentikan untuk sementara waktu.
Terkait kompetisi, manajemen tim Mutiara Hitam berpandangan agar pelaku sepak bola mendukung penuh upaya pemerintah dalam memerangi Covid-19.
"Bagi Persipura Jayapura, jauh lebih penting bangsa ini dipulihkan terlebih dahulu baru sepak bola kita bisa berjalan dengan baik," pungkasnya.
Artikel Tag: Liga 1, Persipura Jayapura, Benhur Tomi Mano, pt lib