Ingin Suzuki Jadi Penantang Gelar MotoGP 2022, Suppo Siap Kerja Keras
Berita MotoGP: Manajer baru Suzuki Ecstar, Livio Suppo, mengaku siap bekerja keras agar kedua pebalapnya, Alex Rins dan Joan Mir, bisa menjadi penantang gelar MotoGP 2022.
Seperti yang telah diketahui, Livio Suppo baru saja menjadi manajer baru Suzuki Ecstar. Pekerjaan rumah pria asal Italia itu adalah membuat tim kembali kompetitif sepeninggal Davide Brivio pada awal musim 2021.
Suppo sendiri memiliki pengalaman bagus di dunia MotoGP. Saat bersama Repsol Honda pada 2011 lalu, ia sukses mengantarkan Casey Stoner menyabet gelar juara.
Selang dua tahun, dirinya naik jabatan menjadi Kepala Tim Honda. Kemampuan Suppo pun langsung terlihat setelah dirinya mampu menjadikan Marc Marquez sebagai kampiun MotoGP untuk pertama kalinya pada 2013.
Namun, kebersamaan Livio Suppo dengan Honda harus berakhir pada 2017. Meski begitu, ia akhirnya kembali ke MotoGP untuk menangani Suzuki.
Suppo pun mengaku senang dengan penampilan Joan Mir dan Alex Rins. Pabrikan asal Hamamatsu itu dinilai telah membuat keputusan tepat dengan memilih mereka sebagai pebalap.
"Saya sangat senang dengan dua pebalap. Saya rasa Suzuki, sejak kembali ke MotoGP, sangat cerdas dalam memilih mereka," kata Suppo, dilansir dari Paddock GP.
Ia juga menilai Mir dan Rins mampu tampil maksimal sejauh ini. Ia pun menyatakan semua orang di dalam tim cukup puas dengan hasil tes pramusim MotoGP 2022 di Sepang dan Mandalika.
"Sulit untuk meminta lebih, mereka berdua menunjukkan, bahwa mereka tahu bagaimana memenangkan balapan dan motor, dilihat dari luar, tampaknya telah mengambil langkah maju yang besar. Saya pikir semua orang cukup senang dengan pengujian musim dingin," ucapnya.
Oleh sebab itulah Livio Suppo akan bekerja keras untuk menjadikan Mir dan Rins sebagai pebalap yang kompetitif pada musim 2022. Dengan begitu, mereka bisa ikut bersaing dalam perebutan gelar juara MotoGP 2022.
"Saya akan melakukan yang terbaik untuk menjadikan tim kami sebagai salah satu penantang besar untuk gelar tahun ini,” ia mengakhiri.
Artikel Tag: joan mir, Suzuki, Alex Rins, Livio Suppo, MotoGP 2022