Kanal

IBL All-Star 2024: Dewa United Banten Dipastikan Siap Beri Hiburan

Penulis: Senja Hanan
26 Apr 2024, 22:40 WIB

IBL All-Star 2024: Dewa United Banten Dipastikan Siap Beri Hiburan

Berita Basket: Ajang IBL All-Star 2024 akan berlangsung. Lima penggawa Dewa United Banten dipastikan siap memberikan hiburan, Sabtu (27/4).

Kaleb dan Jordan Adams terpilih masuk lineup tim Legacy yang kali ini dipimpin pelatih David Singleton (Prawira Harum Bandung). Sedangkan Gelvis Solano dan Lester Prosper akan memperkuat tim Future racikan pelatih Johannis Winar (Pelita Jaya Jakarta).

"Yang pasti kita akan berusaha semaksimal mungkin memberikan hiburan yang keren buat para fans, dan juga dipastikan tim Legacy yang akan memenangkan pertandingan nanti," ujar Kaleb Ramot Gemilang.

Sementara itu, tak hanya bermain di pertandingan IBL All-Star, Jordan Adams juga akan tampil di ajang Three-poin Contest. Jordan Adams masuk ke daftar peserta Three-poin Contest berbekal statistik mentereng di musim reguler IBL 2024, dengan presentase tembakan tiga angka paling bagus yakni 51,2 persen.

Jordan akan bersaing di Three-poin Contest dengan Abraham Damar Grahita (Satria Muda Pertamina Jakarta), Yudha Saputera dan Hans Abraham (Prawira Harum Bandung). Serta Devon Van Oostrum (RANS Simba Bogor), Gabriel Batistuta Risky (Tangerang Hawks), dan Muhammad Aulaz Ariezky Septano (Pacific Caesar Surabaya).

"Tentunya akan sangat menyenangkan. Apalagi ini adalah kesempatan pertama bagi saya mengikuti IBL All-Star, semoga saya bisa memberikan hiburan untuk para fans," tutur Jordan Adams.

Sedangkan satu penggawa Dewa United Banten lainnya yakni sang Rookie, Radhityo Wibowo, akan beradu kebolehan di ajang Skill Challenge. Radhityo akan bersaing dengan Dandung O'Neal Pamungkas (Amartha Hangtuah), Abraham Renoldi Wenas (Bali United), Joseph De Smet (Bima Perkasa Jogja), Steven Orlando (Borneo Hornbills),Esha Lapian (Kesatria Bengawan Solo), Daffa Dhoifullah (Pacific Caesar Surabaya). Serta Greans Tangkulung (Pelita Jaya Jakarta), Teemo Tan (Prawira Harum Bandung), Althof Dwira Satrio (RANS Simba Bogor), Hendra Thio (Rajawali Medan), Rexy Fernando (Satya Wacana Salatiga), Antoni Erga (Satria Muda Pertamina Jakarta), dan Danny Ray (Tangerang Hawks).

Artikel Tag: IBL All Star 2024, Dewa United Banten, Kaleb Ramot Gemilang

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru