Hormati Kobe Bryant, Isaiah Thomas Bakal Kenakan Nomor Punggung 24
Berita Basket NBA : Pebasket mungil Isaiah Thomas mendapatkan kontrak berdurasi 10 hari dari New Orleans Pelicans. Untuk perjalanan di tim barunya itu, ia bakal mengenakan nomor punggung khas dari Kobe Bryant yaitu 24.
Nomor punggung memang dapat dijadikan media untuk menyebarkan pesan bagi para pemain NBA. Tidak terkecuali Isaiah Thomas ketika mendapatkan kesempatan bermain untuk New Orleans Pelicans. Pemain bertangan kidal ini akan memakai nomor punggung 24 yang tak pernah dipakainya. Usut punya usut, nomor itu dipilih untuk memberi rasa hormat kepada mendiang Kobe Bryant.
Bagi Thomas, Kobe adalah sosok yang kerap memberikan inspirasi besar kepadanya. Tidak hanya nomor punggung, Thomas kerap menggunakan sepatu edisi Kobe ketika bertanding di lapangan.
Thomas bukan satu-satunya pemain yang memakai nomor punggung 24 karena Kobe. Beberapa pemain lain menggunakan nomor yang sama ataupun nomor 8 (nomor Kobe sebelum 24) karena mengidolakan legenda Los Angeles Lakers tersebut.
Kesempatan bermain di Pelicans juga harus dimanfaatkan sebaik mungkin oleh Thomas. Ia sudah cukup lama absen dari pertandingan NBA (terakhir bermain pada bulan Maret tahun 2020 silam). Mengingat kontraknya hanya berdurasi 10 hari, Thomas wajib mengeluarkan performa maksimal agar bisa memuaskan manajemen tim. Kontrak berdurasi 10 hari maksimal hanya bisa diberikan sebanyak 2 kali sebelum pihak tim harus memastikan apakah mereka akan mempermanenkan pemain yang dimaksud atau tidak.
Artikel Tag: Isaiah Thomas, Kobe Bryant, New Orleans Pelicans