Higuain Yakin Cole Segera Merumput di Bernabeu
Salah satu bintang Los Galacticos Gonzalo Higuain menyatakan dirinya sangat yakin Ashley Cole akan segera hengkang ke Bernabeu.
Cole selama ini telah dikaitkan dengan Real Madrid semenjak Jose Mourinho, mantan pelatihnya ketika di Chelsea mengambil alih kursi pelatih Real Madrid. Cole juga dikabarkan dirinya bermasalah dengan media Inggris dan hal tersebut dapat menjadi pemicu bagi dirinya untuk meninggalkan Stamford Bridge.
Higuain pun berharap reuni antara Cole dan Mourinho segera terlaksana dan dirinya yakin hal tersebut akan menjadi keuntungan bagi kedua belah pihak.
"Saya telah berbicara dengan beberapa pemain senior Real Madrid tentang masalah ini dan mereka pun sependapat dengan saya bahwa Cole akan segera pindah. Kami semua sangat mengharapkan kedatangannya di Bernabeu," tukas Higuain.
Higuain menambahkan bukan suatu hal yang mengejutkan jika Chelsea tidak ingin menjual pemain bertahannya tersebut, "Cole adalah salah satu pemain bertahan terbaik saat ini, wajar jika Chelsea tidak ingin menjualnya. Namun, jika Real Madrid sedang mengincar seorang pemain, biasanya Madrid akan mendapatkan pemain tersebut." (Aga)