Hasil NBA: Golden State Warriors Bekuk Toronto Raptors 117-114

Penulis: Hanif Rusli
22 Mar 2025, 03:44 WIB
Jimmy Butler III (kiri) mencatatkan triple-double saat Golden State Warriors mengalahkan Toronto Raptors 117-114 pada hari Kamis (20/3) malam di San Fransisco. (Foto: AP)

Jimmy Butler III (kiri) mencatatkan triple-double saat Golden State Warriors mengalahkan Toronto Raptors 117-114 pada hari Kamis (20/3) malam di San Fransisco. (Foto: AP)

Draymond Green mencetak 21 poin, Jimmy Butler III mencatatkan triple-double dan Golden State Warriors mengalahkan Toronto Raptors 117-114 pada hari Kamis (20/3) malam di San Fransisco.

Namun Golden Statet harus membayar kemenangan ini. Bintang Warriors, Stephen Curry, harus keluar dari pertandingan karena cedera pada bagian panggulnya.

Curry mengakhiri pertandingan dengan 17 poin setelah terjatuh dengan punggungnya saat menggiring bola ke ring dengan 3:24 tersisa di kuarter ketiga dan Warriors tertinggal 88-83.

Green menyamai rekor tertinggi musim ini dengan lima lemparan 3 poin dan mengoleksi tujuh rebound, lima assist dan empat steal untuk Golden State Warriors (41-29), yang tertinggal 105-104 dengan 7:31 tersisa di babak kedua.

Warriors unggul 110-105 melalui tembakan jumper Jonathan Kuminga dengan 4:07 tersisa, kemudian melesakkan 7 dari 8 percobaan lemparan bebas dalam dua menit terakhir untuk memastikan kemenangan.

Rookie Golden State Quinten Post menambahkan 18 poin dengan enam lemparan 3 poin yang merupakan rekor tertinggi dalam kariernya untuk Warriors, yang menang untuk kesembilan kalinya dalam 10 pertandingan terakhir mereka.

Butler membukukan 16 poin, 11 rebound dan 12 assist yang merupakan rekor tertinggi musim ini. Kuminga juga mencetak 16 poin, dan Brandin Podziemski menambahkan 15 poin.

Scottie Barnes memimpin Toronto (24-46) dengan 29 poin, 10 rebound dan enam assist. Immanuel Quickley mencetak 21 poin, Jakob Poeltl menambahkan 18 poin, Jamison Battle mendulang 14 poin, dan Jamal Shead 11 poin.

Raptors kalah dalam tiga pertandingan beruntun meski menembak 56,4 persen dari lapangan dan 42,3 persen (11 dari 26) dari garis 3 poin.

Golden State memimpin 33-30 di akhir kuarter pertama setelah memasukkan 8 dari 16 tembakan tiga angka.

Dengan Toronto yang fokus menjaga Curry, Golden State menemukan opsi mencetak angka lainnya dan memperlebar keunggulannya menjadi 59-49 melalui tembakan Kuminga dengan 2:48 tersisa di kuarter kedua.

Green mencetak 18 poin dan Curry hanya mencetak tujuh poin di paruh pertama untuk Golden State Warriors, yang memegang keunggulan 67-61 saat turun minum.

Setelah Toronto menggunakan laju 20-5 untuk unggul 85-79 dengan 4:55 tersisa di kuarter ketiga, Golden State mengakhiri periode itu dengan keunggulan 93-92 setelah menutup dengan laju 10-2.

Warriors bermain tanpa guard Gary Payton II, yang absen karena cedera lutut kiri.

Di pertandingan selanjutnya, Golden State Warriors (41-29, 18-15 tandang) akan menghadapi Hawks di Atlanta pada hari Sabtu (22/3). Toronto Raptors (24-46, 16-20 kandang) akan menjamu San Antonio Spurs pada hari Minggu (23/3).

Artikel Tag: golden state warriors

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru