Hasil Final Hylo Open 2023: China Juara Umum, Indonesia Zonk Lagi
Berita Badminton : Turnamen Hylo Open World Tour Super 300 telah berakhir pada Senin ( 6/11 ) dinihari WIB. Hasilnya, China membawa pulang dua gelar juara, sementara tiga gelar lainnya menjadi milik Taiwan, Amerika Serikat dan juga Hong Kong.
Di partai pertama ganda campuran, pasangan senior Hong Kong, Tang Chun Man / Tse Ying Suet sukses meraih kampiun Hylo Open 2023 setelah mengalahkan wakil Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto / Lisa Ayu Kusumawati lewat laga rubber game dengan skor 15-21, 21-15 dan 21-14.
Wakil asal Amerika Serikat, Zhang Beiwen sukses menjadi juara Hylo Open 2023 dengan mengalahkan pemain asal Denmark, Line Højmark Kjaersfeldt lewat pertarungan ketat rubber game dengan skor 21-18, 16-21 dan 21-16.
Unggulan teratas Chou Tien Chen sukses mencatat sejarah sebagai tunggal putra peraih gelar Hylo Open terbanyak dengan empat gelar setelah mengalahkan unggulan kedua asal Hong Kong, Lee Cheuk Yiu lewat pertarungan ketat rubber game dengan skor 21-23, 21-17 dan 21-10.
Wakil Indonesia kedua yang melakoni final Hylo Open 2023, Apriyani Rahayu / Siti Fadia Silva Ramadhanti gagal meraih gelar setelah menyerah di game kedua saat melawan unggulan teratas asal China, Zhang Shu Xian / Zheng Yu dengan 21-18 dan 1-1 .
Sedangkan di partai terakhir ganda putra, laga final Hylo Open 2023 ditutup dengan kemenangan Liu Yuchen / Ou Xuanyi asal China atas peraih medali emas Olimpiade Tokyo 2020 asal Taiwan, Lee Yang / Wang Chi Lin dua game langsung dengan skor 24-22 dan 21-13 .
Artikel Tag: China, Indonesia, Chou Tien Chen, apriyani rahayu, Hylo Open 2023