Harapan Komisaris Persib Bagi Gubernur Jawa Barat Terpilih
Berita Liga 1 Indonesia: Komisaris Persib Bandung, Umuh Muchtar berharap Gubernur Jawa Barat terpilih mempunyai kepedulian terhadap masyarakat khususnya pada bidang sepakbola dan olahraga.
Umuh Muchtar melakukan pencobolan pemilihan kepala daerah (Pilkada) di TPS 005, Babakan Sari, Kiaracondong, Rabu (27/11/2024). Ada empat kandidat calon yang bersaing untuk menjadi Gubernur Jawa Barat periode 2024-2029.
"Siapapun juga pemenangnya, siapa pun juga nantinya yang jadi, saya tetap pesan untuk Jawa Barat, yang penting nyaah (sayang) ke masyarakat yang dikatakan ya kotanya ditata, kampungnya diurus, siapapun ya," ujar dia ketika diwawancara usai hadir ke TPS, Rabu (27/11).
Putra sulung Umuh Muchtar, Erwan Setiawan merupakan calon Wakil Gubernur Jawa Barat nomor urut 4. Menurutnya andai putranya terpilih, dia akan 'cerewet' untuk mengingatkan segala kebijakan agar berpihak kepada rakyat.
"Apalagi kalau anak saya sendiri, tetap saya akan lebih banyak pesan, akan lebih banyak pesan, tapi tidak bisa dikatakan sekarang karena kita tidak tahu siapa yang jadi pemenang. Tapi tetap, yang namanya orang tua tetap berdoa mudah-mudahan anak saya jadi pemenangnya gitu ya," jelasnya.
Sebagai orang yang lama berkecimpung di sepakbola terutama Persib, dia akan banyak berpesan supaya aspek olahraga bisa diperhatikan. Salah satu yang menjadi perhatian adalah ketersediaan lapangan di setiap daerah.
"KDM sama Erwan kalau seandainya Allah memberikan jalan yang terbaik menjadi nomor satu nomor dua di Jawa Barat, saya akan pesan terutama di Jawa Barat itu, orang paling mencintai persepakbolaan, dalam olahraga semuanya juga mencintai," ujarnya.
"Jadi kebanyakan orang itu mengharapkan di kampung- kampung ada lapang, saya harapkan siapa tahu ada dananya, ada anggarannya, tidak menutup diusahakan, setiap daerah, setiap Kabupaten ada lapangan yang baik, yang bagus, dan yang pantas ya, yang sesuai dengan harapan masyarakat," lanjut dia.
Hal lainnya yang harus diperhatian dari olahraga, khususnya sepakbola adalah pembinaan pemain sejak usia dini. Menurutnya pembinaan harus dijalankan dengan baik dan talenta tersebut tidak boleh disia-siakan dengan dimaksimalkan oleh daerah lain.
"Mulai harus seperti itu kalau kita tidak pembinaan dari usia dini, kita pun juga kalau yang udah besar kadang-kadang ada yang dari dini sudah dibina malah diambil keluar, nanti itu supaya tertata, pembinaan pembinaan itu tidak harus jangan keluar dari Jawa Barat, pertamanya Persib, karena icon Jawa Barat ya masyarakat Jawa Barat akan mengaharapkan Persib," pungkasnya.
Artikel Tag: umuh muchtar, Persib