Kanal

Harapan Esteban Ocon Setelah Raih Podium di Grand Prix Monaco

Penulis: Depe Ptr
29 Mei 2023, 19:00 WIB

Esteban Ocon / via Gettyimages

Berita F1: Esteban Ocon mengatakan bahwa dia berharap hasil podiumnya di Grand Prix Monaco adalah awal dari sesuatu untuk Alpine setelah awal yang sulit di musim Formula 1 2023.

Setelah Grand Prix Miami awal bulan ini, CEO tim yaitu Laurent Rossi secara terbuka mengkritik timnya atas kinerja mereka di lima balapan pembuka.

Alpine mengalami beberapa grand prix yang sulit, Ocon dan rekan setimnya bertabrakan saat mengejar poin di Australia, sebelum kembali tanpa poin di Baku.

Mereka mendapatkan dua poin di Miami dan Ocon menindaklanjutinya di Monaco dengan meraih tempat ketiga, podium pertamanya sejak kemenangannya di Hongaria dua tahun lalu.

Ocon menikmati sesi kualifikasi yang bagus, di mana ia meroket ke posisi ketiga dan tidak melepaskan posisinya selama balapan meski mendapat tekanan dari beberapa rivalnya.

"Kami memang membawa beberapa pembaruan ke Monaco yang sebenarnya cukup kecil tetapi semua yang kami miliki berjalan ke arah yang benar hari ini," kata Esteban Ocon. 

"Ya, itu benar-benar terasa menyenangkan dan saya harap ini adalah awal dari sesuatu, tapi saya pikir kami harus tetap membumi, lihat di mana posisi kami pada akhir pekan depan di Spanyol.

“Ini akan menjadi ujian yang bagus. Dan ya, kita lihat saja nanti. Ini (Grand Prix Monaco) merupakan balapan yang sangat sulit untuk dikendalikan tetapi hadiahnya sangat setimpal. Jadi, saya sangat senang.”

Artikel Tag: f1, Esteban Ocon, Grand Prix Monaco

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru