Kanal

Handanovic: Masih Terlalu Awal Untuk Bicarakan Scudetto

Penulis: Rei Darius
14 Sep 2015, 21:33 WIB

Handanovic merasa masih terlalu awal bicarakan Scudetto

LIGAOLAHRAGA.COM - Penjaga gawang Inter Milan, Samir Handanovic menyadarkan ekspektasi publik bahwa masih terlalu awal untuk membicarakan Scudetto dan menginginkan Il Nerazzurri untuk tetap fokus menghadapi laga selanjutnya.

Pria asal Slovenia ini berbicara setelah pertandingan Derbi della Madoninna yang dimenangkan oleh pihaknya atas AC Milan dengan skor 1-0. Dalam pertandingan itu, ia berkontribusi besar setelah mampu menggagalkan sejumlah peluang emas yang dimiliki oleh Il Rossoneri di sepanjang laga.

"Saya rasa masih terlalu awal untuk berbicara mengenai Scudetto saat ini, ini adalah pembicaraan yang ambisius." ucap Handanovic kepada Sky Sport Italia. "Pada hari Minggu kami akan melakoni laga sulit menghadapi Chievo. Ada atmosfir yang berbeda, kalian akan lihat dan mendengarnya." sambung mantan kiper Udinese ini.

"Kemenangan ini memberikan kami antusiasme yang lebih dan juga memberikan iklim yang berbeda secara psikologis tentunya. Kami memulainya dengan baik, namun masih ada banyak laga kedepannya. Kami di trek yang tepat, kami harus berlatih lebih keras dan belajar bagaimana mencetak gol lebih cepat."

Handanovic juga melayangkan pujian kepada striker AC Milan, Mario Balotelli yang tampil menawan meski masuk sebagai pemain pengganti. "Penampilan Mario adalah yang terbaik di lapangan. Pergerakannya sangat sulit untuk ditebak."

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru