Kanal

Hakan Calhanoglu Mengaku Senang Vincenzo Montella Bertahan di Turki

Penulis: Uphit Kratos
20 Nov 2024, 10:00 WIB

Hakan Calhanoglu

Berita Liga Italia: Hakan Calhanoglu mengaku tahu AS Roma sempat menginginkan pelatih Vincenzo Montella. Namun dia yakin sang pelatih akan tetap bersama Timnas Turki.

Gelandang Inter Milan dan Turki, Hakan Calhanoglu berbicara kepada media. Dalam kesempatan tersebut, dia mengomentari beberapa topik sepakbola terkait Inter dan Tim Nasional Turki, termasuk rumor kepergian pelatih Vincenzo Montella.

Beberapa hari lalu Montella sempat dikaitkan akan menangani AS Roma, pengganti Ivan Juric yang dipecat setelah serangkaian hasil buruk yang dialami giallorossi.

"Kami memang mendengar bahwa Montella diinginkan Roma, tetapi kami katakan kepadanya tanpa ragu, Anda akan bertahan di sini! Kami semua sangat senang dengan dia sebagai pelatih dan ingin dia bertahan." ujar Calhanoglu.

Roma sendiri pada akhirnya membawa kembali ‘si tukang reparasi’, Claudio Ranieri. Pelatih 73 tahun tersebut akan dikontrak hingga akhir musim, dan setelah itu dia akan ditawari jabatan manajerial di klub.

Sementara untuk Montella, pria Italia berusia 50 tahun itu mengambil alih pekerjaan di Turki pada September 2023 dan sejauh ini telah mencatat sembilan kemenangan, empat kali seri, dan lima kali kalah.

Ini merupakan pencapaian yang luar biasa bagi Montella dan Turki, termasuk catatan berhasil membawa Turki ke babak perempat final EURO 2024, sebelum akhirnya di babak tersebut mereka dikalahkan Belanda.

Saat ini mereka berada di puncak klasemen UEFA Nations League dengan catatan 11 poin, membuat mereka bisa menempati posisi ideal di kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Eropa.

Artikel Tag: Hakan Calhanoglu

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru