Kanal

Hadapi PSG, Manchester City Masih Tanpa Kevin De Bruyne

Penulis: Demos Why
24 Nov 2021, 05:39 WIB

Kevin De Bruyne. (Foto: Sebastian Frej/MB Media)

Berita Liga Champions: Manajer Manchester City, Pep Guardiola, memberikan kabar terkini terkait kondisi Kevin De Bruyne jelang pertandingan kontra Paris Saint-Germain. Sang manajer memastikan De Bruyne masih menepi.

Manchester City akan menghadapi laga yang sangat penting pada lanjutan matchday kelima Grup A Liga Champions dengan menjamu Paris Saint-Germain di Etihad Stadium, Kamis (25/11) dini hari WIB. Namun jelang pertandingan tersebut, Pep Guardiola menyampaikan kabar buruk di mana Kevin De Bruyne akan kembali absen karena sang pemain masih menjalani masa karantina setelah sebelumnya sang pemaindinyatakan positif terpapar Covid-19.Itu artinya De Bruyne akan kembali absen dalam dua pertandingan secara beruntun.

"Ada beberapa masalah yang dihadapi oleh pemain. Besik kami akan memiliki sesi latihan terakhir dan kami akan memutuskan siapa saja yang akan bermain. Sayangnya, Kevin tidak bisa tampil," ujar Guardiola sepertidilansir dari laman resmi Man City.

"Saya tidak tahu [kapan masa isolasinya berakhir]. Kami akan melakukan tes PCR lagi dan mudah-mudahan hasilnya negatif dan dia akan kembali."

Meski demikian, Guardiola mengindikasikan Jack Grealish sudah bisa bermain karena sang pemain telah dinyatakan pulih dari cedera yang membekapnya saat membela timnas Inggris di jeda internasional.Grealish sendiri pada laga terakhir kontra Everton menepi karena harus melakukan proses pemulihan akibat cedera yang membekapnya tersebut.

"Kondisi Jack saat ini jauh lebih baik," pungkasnya.

Artikel Tag: Kevin De Bruyne, Manchester City, Pep Guardiola, Paris Saint-Germain

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru