Hadapi Bologna, Lazio Kehilangan Servis Dua Pemain Andalan
Berita Liga Italia: Lazio dihantam kabar buruk menjelang pertandingan lanjutan Serie A melawan Bologna yang akan berlangsung pada Minggu (24/11) mendatang, pelatih Marco Baroni kemungkinan tidak dapat mengandalkan servis dua pemain andalannya, Nuno Tavares dan Pedro Rodriguez.
Lazio telah mengkonfirmasi sebarapa parah cedera yang dialami oleh bek kiri Nuno Tavares yang dialaminya saat tugas internasional bersama Portugal, selain itu pemain veteran Pedro Rodriguez kemungkinan juga akan absen di pertandingan melawan Bologna.
The Aquile akan kembali beraksi akhir pekan nanti dengan menjamu Bologna di Stadio Olimpico pada Minggu malam. Tavares tidak akan menjadi bagian dari skuat Marco Baroni di pertandingan tersebut karena sang full bek mengalami masalah pada ototnya saat menjalani tugas internasional bersama Portugal.
Seperti dilansir Football-Italia, Biancocelesti telah mengeluarkan pernyataan pada Rabu (20/11) siang yang mengkonfirmasi bahwa sang defender telah didiagnosa mengalami lesi ringan padaa semi membrane di paha kirinyaaa.
Tavares telah memulai perawatan dan diperkirakan akan absen setidaknya di pertandingan berikutnya melawan Rossoblu di Serie A dan Ludogorets di Liga Europa. Eks bek kiri Arsenal tersebut telah membangkitkan kembali kariernya di Serie A dengan delapan assist dalam sembilan pertandingan Serie A.
Sang defender bukan satu-satunya yang menjadi kekhawatiran The Aquile karena seperti dilansir Sky Sport Italia, striker veteran Pedro terjangkit virus perut. Hal tersebut membuat kondisi sang pemain semakin lemah dan pemain 37 tahun asal Spanyol tersebut tidak akan dimainkan di pertandingan melawan Rossoblu pada Minggu nanti.
Artikel Tag: Lazio, Bologna, Nuno Tavares