Guardiola Tuding Mourinho Selalu Salahkan Wasit
Berita Liga Inggris: Manajer Manchester City, Pep Guardiola mengaku tidak terkejut ketika Jose Mourinho menuding wasit melakukan kesalahan, setelah timnya sukses memetik kemenangan 2-1 pada derby Manchester di Old Trafford, Minggu (10/12) malam WIB.
Seperti diketahui, beberapa saat usai United dipaksa menelan kekalahan pertama di laga kandang dalam 40 pertandingan terakhir, Mourinho mengklaim wasit melakukan kesalahan, ketika tidak memberikan hadiah penalti kepada timnya saat Ander Herrera terlibat kontak dengan Nicolas Otamendi di dalam kotak penalti City.
Pada derby pertama musim ini, City tampil dominan dalam penguasaan bola dan mencetak dua gol melalui bola set piece yang berhasil dioptimalkan David Silva dan Nicolas Otamendi. Sedangkan satu-satunya gol balasan United diciptakan Marcus Rashford.
Pep Guardiola sendiri menanggapi dingin tudingan Mourinho yang menyebut timnya menang hanya karena beruntung dan juga diabntu keputusan wasit.
"Musim lalu juga sama. Kami menang di sini dan itu tentang wasit. Hari ini sama. Kemarin dia bicara soal wasit. Kami adalah tim yang jujur. Kami memiliki 75 persen penguasaan bola, artinya kami ingin bermain. Kami datang ke sini dan melakukan itu," kata Guardiola kepada Sky Sports beberapa saat usai laga seperti dinukilkan Goal.
Dia juga membantah tudingan Morinho sebelum pertandingan yang menyebut timnya terlalu mudah jatuh. Dia menyebut timnya bermain dengan seluruh kemampuan terbaik yang dimiliki untuk bisa memetik kemenangan.
"Kemenangan ini berarti banyak dan cara kami bermain memberikan kepercayaan diri tapi dalam tiga hari kami akan pergi ke Swansea di musim dining. Kami pergi dengan banyak kesulitan. Mustahil jadi juara di Bulan Desember tapi itu bagus untuk kami," kata Guardiola.
Kemenangan atas United tersebut membuat City kini unggul 11 poin atas rival mereka itu dan mecatatkan rekor 14 kemenangan beruntun, serta masih mempertahankan catatan belum terkalahkan di Liga Inggris musim ini.
Artikel Tag: Liga Inggris, Manchester United, Manchester City, derby manchester, Pep Guardiola