Kanal

Giorgio Scalvini dan Acerbi Cedera, Begini Gambaran Timnas Italia

Penulis: Uphit Kratos
04 Jun 2024, 06:45 WIB

Giorgio Scalvini

Berita Liga Italia: Sebelum Giorgio Scalvini, Timnas Italia sudah kehilangan Francesco Acerbi karena cedera. Bagaimana kondisi lini belakang tim Azzurri di EURO 2024?

Sebelumnya Timnas Italia telah kehilangan Francesco Acerbi, salah satu bek tengah paling berpengalaman yang diproyeksikan untuk bermain di ajang EURO 2024 dan kini mereka pun akan dipaksa untuk mengatasi tanpa Giorgio Scalvini.

Atalanta mengkonfirmasi jika pemain bertahan mereka mengalami robek ACL pada pertandingan terakhir musim ini melawan Fiorentina.

Bagaimana kondisi timnas Italia sekarang? Sebagai pengganti Acerbi, pelatih Luciano Spalletti menempatkan bek Juventus, Federico Gatti sebagai pengganti.

Namun bek tengah Bianconeri tersebut belum bergabung di Coverciano dan terus berlatih di Turin, menunjukkan bahwa Spalletti mungkin tidak memasukkannya dalam daftar skuat 26 pemain terakhir, yang akan diumumkan pada 6 Juni.

Spalletti mengatakan pada konferensi pers jika dia tidak menjamin akan mendatangkan bek tengah baru, namun hanya memastikan akan mencoret gelandang dan penyerang dari 30 nama awal yang diumumkan.

Sang pelatih juga dijadwalkan akan berbicara kepada media pada Senin sore menjelang pertandingan persahabatan melawan Turki di Bologna.

Saat ini, para bek tengah yang menjadi bagian dari skuat Azzurri yang berlatih di Coverciano adalah Alessandro Bastoni (Inter), Matteo Darmian (Inter), Alessandro Buongiorno (Torino), Gianluca Mancini (Roma), dan Riccardo Calafiori (Bologna), serta Giovanni Di Lorenzo (Napoli), yang dapat dimainkan dalam skema tiga bek.

Artikel Tag: Giorgio Scalvini, Francesco Acerbi

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru