Kanal

Gian Piero Gasperini: Sepakbola Tetaplah Hanya Sebuah Hiburan

Penulis: Uphit Kratos
23 Nov 2024, 11:30 WIB

Gian Piero Gasperini

Berita Liga Italia: Pelatih Atalanta, Gian Piero Gasperini menilai sepakbola hanya sebuah permainan. Hal inilah yang membuatnya fokus menciptakan gaya sepakbola menghibur.

Gian Piero Gasperini dikenal sebagai salah satu pelatih yang konsisten mengadopsi sistem tiga bek sejajar, ketika formasi tersebut dianggap sudah sangat ketinggalan zaman, di tengah popularitas formasi 4-4-3.

Namun seiring berkembangnya sepakbola, sistem tiga bek sejajar tersebut mulai banyak diadopsi pelatih di dunia, mulai dari Antonio Conte, Simone Inzaghi, dan bahkan Luciano Spalletti di timnas Italia.

Meskipun begitu, hal terpenting bagi Gasperini adalah hiburan, terutama dalam sepak bola Italia di mana ada pertarungan abadi antara mereka yang fokus pada kualitas dan mereka yang hanya tertarik pada hasil.

"Sepak bola tetaplah sebuah permainan, jadi untuk mendapatkan stadion yang penuh, Anda perlu menawarkan sesuatu yang menghibur bagi publik yang membayar.” ujar Gasperini, dalam sesi wawancara peluncuran bukunya.

“Ada banyak filosofi, untuk sementara waktu tampaknya satu-satunya hal yang penting adalah menang, tetapi saya tidak pernah ragu bahwa ketika sebuah tim bermain sepak bola dengan baik, mereka memiliki peluang lebih besar untuk menang."

Gasperini secara teratur menepis anggapan bahwa Atalanta dapat bersaing untuk meraih Scudetto, meskipun kini ia baru pertama kali merasakan trofi juara.

“Setiap orang punya rekor dan target masing-masing yang ingin dicapai. Menurut saya, saat Anda melampaui batasan diri sendiri, itu adalah kemenangan yang hebat. Sepak bola juga mengajarkan Anda cara untuk kalah dan bangkit kembali, serta menciptakan tujuan baru setiap saat.”

Artikel Tag: Gian Piero Gasperini

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru