Gian Piero Gasperini Sebut Dirinya Nyaris Tangani Timnas Italia
Berita Serie A: Juru taktik Atalanta yaitu Gian Piero Gasperini, menyebut jika dirinya nyaris menjadi pelatih kepala Timnas Italia beberapa tahun silam.
Di tahun 2023 ini, Gian Piero Gasperini memasuki tahun ketujuh-nya dalam menukangi Atalanta.
Selama bertugas di Bergamo, Gasperini sukses menyulap La Dea menjadi tim yang disegani di Serie A, dengan konsisten menembus posisi papan atas.
Bahkan di bawah kendali Gasperini, Atalanta sukses menorehkan sejarah dengan lolos pertama kalinya ke Liga Champions di tahun 2019 silam.
Dalam wawancara dengan Radio Serie A, Gasperini buka suara perihal karier panjang kepelatihannya bersama Atalanta.
Menurut allenatore 65 tahun, kisahnya menukangi Luis Muriel dkk merupakan salah satu periode terindah dalam kariernya sebagai seorang manajer profesional.
"Sejarah saya bersama Atalanta sangatlah indah dan saya berharap ini bisa bertahan untuk waktu yang lebih lama," ucap Gasperini.
"Klub ini adalah salah satu klub yang paling lama berdiri di Italia, didukung dengan lingkungan yang begitu ter-konsolidasi."
Sebelum bekerja di Gewiss Stadium, Gasperini membongkar rahasia kalau dirinya ternyata sempat ditawari pekerjaan untuk melatih Timnas Italia di tahun 2016 yang lalu.
Ia menyebut kalau dirinya sudah dihubungi langsung oleh bekas pelatih Azzurri yaitu Marcello Lippi, yang kala itu bekerja sebagai petinggi di FIGC.
"Lippi sudah menghubungi saya, lalu (Gian Piero) Ventura yang mengambil pekerjaan tersebut," ujarnya.
"Sekarang ini, melatih tim nasional bagi saya adalah hal yang sangat sulit. Saya lebih memilih bekerja sebagai pelatih untuk klub," tutup Gasperini.
Artikel Tag: Gian Piero Gasperini, Timnas Italia, Serie A