Giampiero Ventura Salahkan Faktor Kebugaran Usai Italia Ditahan Imbang oleh Makedonia
Berita Kualifikasi Piala Dunia: Pelatih tim nasional Italia, Giampiero Ventura, menyalahkan level kebugaran para pemainnya usai tampil mengecewakan dengan ditahan imbang 1-1 oleh Makedonia, yang gagal memastikan kelolosan mereka melalui jalur play-off.
Gol yang dilesakkan oleh Giorgio Chiellini pada babak pertama disamakan oleh Aleksandar Trajkovski 13 menit jelang waktu normal usai, yang menyimpulkan performa buruk dari Gli Azzurri di sepanjang laga.
Mereka akan berkunjung ke Albania pada hari Senin (9/10) nanti di laga pamungkas untuk mengamankan satu tiket lolos langsung melalui play-off dan Ventura berniat untuk memainkan sejumlah wajah baru dalam timnya.
Chielini mengakui bahwa Italia pantas menerima cemoohan usai penampilan yang buruk itu, namun Ventura menyalahkan level kebugaran dari para pemainnya yang dianggap tidak dalam kondisi prima menyusul dengan cederanya sejumlah pemain penting.
"Kami kehilangan sejumlah pemain dan kehilangan performa yang kami miliki di babak pertama, menurut pandangan saya," ucap Ventura kepada Rai Sport. "Saya mengira penampilan di babak pertama sudah positif, yang kedua tidak, namun ketika Anda tidak memiliki apa-apa lagi, maka itulah yang Anda raih."
"Saya kira level kebugaran yang buruk menjadi pembeda besar dan ketika itu menurun, maka demikian pula dengan ketajaman, jadi kami tidak bisa mengembangkan apa-apa lagi. Dalam sepak bola, ketika Anda tidak memiliki apapun lagi untuk menyerang di sisa babak, maka Anda bisa kebobolan."
"Kami harap nantinya kami akan diperkuat oleh empat atau lima pemain yang absen. Kami harus diperkuat oleh mereka lagi, bermain sepak bola dengan nyata dan mengembalikan situasi dengan baik seperti sebelumnya."
Artikel Tag: Giampiero Ventura, Timnas Italia, Kualifikasi Piala Dunia