Gerry Cardinale Gelar Rapat Khusus Dengan Para Direktur Milan
Berita Liga Italia: Gerry Cardinale bertemu dengan direktur AC Milan sebelum bergabung dalam sebuah acara di ibu kota Lombardy bersama Travis Scott dan Serena Williams.
Pemilik AC Milan, Gerry Cardinale tiba di Milan pada hari Senin untuk bertemu dengan direktur klub dan berpartisipasi dalam acara Cincoro Tequila, merek yang diluncurkan pada tahun 2019 oleh lima legenda NBA, termasuk Michael Jordan.
Setelah tebang dari Amerika Serikat, seperti dilansir Sky Sport Italia dan La Gazzetta dello Sport, Cardinale saat ini sudah berada di Eropa karena alasan bisnis.
Tugas pertama Cardinale adalah bertemu dengan direktur klub, Geoffrey Moncada dan Giorgio Furlani serta Penasihat Red Bird yang kini memimpin pergerakan bursa transfer rossoneri, Zlatan Ibrahimovic.
Lebih lanjut lagi, media tersebut mengklaim jika pertemuan tersebut berlangsung enam jam dan mungkin terkait dengan langkah selanjutnya di jendela transfer dan beberapa proyek jangka panjang di klub.
Pemilik Rossoneri kemudian bergabung dengan Ibra, Ruben Loftus-Cheek, Travis Scott dan Serena Williams untuk acara Cincoro Tequila di pusat kota.
Milan sendiri saat ini dipimpin oleh pelatih Paulo Fonseca, yang sedang membangun kembali kekuatan untuk bisa bersaing di Serie A, terutama untuk meraih scudetto ke-20, setelah musim kemarin mereka gagal bersaing dengan Inter Milan.
Untuk langkah pertama, mereka berhasil mendatangkan Alvaro Morata yang akan memimpin lini depan rossoneri di musim nanti.
Artikel Tag: Gerry Cardinale, AC Milan