Gelandang Primavera Alessio Brambilla Tak Perpanjang Kontrak Dengan Milan
Berita Transfer: AC Milan dikabarkan bakal berpisah dengan Alessio Brambilla setelah bintang Primavera tersebut memutuskan tidak memperpanjang kontraknya bersama klub.
Sebagaimana yang dikemukakan oleh Sky Italia, Brambilla tidak akan memperbaharui kontraknya bersama Rossoneri dan bakal angkat kaki dari San Siro untuk menjajal tantangan di tempat lain. Tampaknya, tidak akan sulit baginya untuk menemukan destinasi baru. Hal tersebut lantaran remaja berbakat tersebut memiliki sejumlah peminat, termasuk tim-tim dari seluruh penjuru Eropa, dengan klub La Liga Leganes terutama menaruh minat yang besar terhadapnya.
Gelandang 19 tahun tersebut mencatat 22 penampilan di liga bersama tim Primavera musim ini dan selama kariernya ia banyak dimainkan sebagai gelandang bertahan dan terkadang sebagai bek tengah. Ia juga dipercaya mengenakan ban kapten untuk tim U-19. Akan tetapi, mengingat kekuatan lini tengah tim utama Milan saat ini yang terbilang tangguh dengan adanya Franck Kessie, Ismael Bennacer, dan Sandro Tonali, ia pun memutuskan mencoba pengalaman baru dan berharap bisa mendapat peluang lebih baik di skuat senior.
Memang akan sulit bagi remaja Italia tersebut menembus tim utama, yang mungkin tidak terlalu baik bagi perkembangan kariernya sehingga keputusan tidak memperpanjang kontrak dan meninggalkan Rossoneri terbilang cukup bijak.
Brambilla diharapkan dapat berkembang menjadi pemain yang matang dengan jatah waktu bermain secara reguler di tim utama, namun tak menutup kemungkinan akan ada kejutan lain dalam prosesnya angkat kaki dari Milan nanti.