Gantikan De Gea, Man United Disarankan Rekrut Edouard Mendy
Berita Transfer: Louis Saha mengklaim bahwa kiper Chelsea, Edouard Mendy, akan sangat cocok jika bermain untuk Manchester United. Memang apa alasannya?
Hingga saat ini masa depan David De Gea di Manchester United masih terlihat abu-abu. Pasalnya sang pemain masih belum menandatangani kontrak baru meski kesepakatannya saat ini akan berakhir pada Juni mendatang.
Man United bukan tanpa usaha. Mereka dikabarkan telah menawarkan kontrak baru namun dengan disertai pemotongan gaji. Pihak De Gea diwartakan tak sepakat dengan besaran pemotongan gaji yang ditawarkan oleh MU.
Menanggapi masa depan De Gea yang masih abu-abu, Louis Saha lantas menyarankan Man United mendatangkan Edouard Mendy. Saha menilai Mendy akan sangat cocok jika bermain bagi Setan Merah.
"De Gea masih berada di level teratas, tetapi tentu saja membuat kesalahan seperti yang dia lakukan saat menghadapi Everton tidak pernah bagus. Selama bertahun-tahun, De Gea telah menunjukkan penampilan luar biasa untuk menyelamatkan tim dan dia layak mendapatkan pengakuan untuk itu," ujar Saha kepada Express.
"Jika De Gea tidak menandatangani kontrak baru, maka perekrutan penjaga gawang Chelsea, Edouard Mendy, akan menjadi hal yang masuk akal. Dia telah menjadi salah satu penjaga gawang terbaik di dunia dalam beberapa tahun terakhir dan saya tidak yakin apa yang terjadi," tutup Saha.
Mendy dikabarkan akan meninggalkan Stamford Bridge setelah pembicaraan kontrak terhenti dengan bintang Senegal tersebut.
Artikel Tag: Edouard Mendy, Chelsea, Manchester United, Louis Saha