Kanal

Frank Lampard Makin Dekat Jadi Pelatih Anyar Norwich City

Penulis: Ananda Barezilla
12 Nov 2021, 14:00 WIB

Frank Lampard (Foto: Getty)

Berita Transfer: Frank Lampard menjadi kandidat kuat untuk jadi pelatih anyar Norwich City, seiring dua belah pihak kabarnya telah intens melakukan pembicaraan.

Kursi kepelatihan Norwich City saat ini masih kosong setelah ditinggalkan Daniel Farke, Minggu (7/11) WIB kemarin, dan pihak The Canaries tengah mencari kandidat pelatih anyar untuk menggantikan sosok pelatih asal Jerman itu.

Untuk sementara, posisi pelatih berada di bawah tanggung jawab Steve Weaver, Kepala Pengembangan Sepakbola klub, sampai mereka berhasil mendapatkan pelatih anyar.

Beberapa nama pelatih telah dikait-kaitkan dengan The Canaries, dan dilansir dari Goal, Frank Lampard menjadi kandidat kuat untuk menangani klub yang bermarkas di Carrow Road itu.

Pihak Norwich kabarnya telah melakukan pendekatan dengan mantan manajer Derby County dan Chelsea itu. Kedua pihak kabarnya telah melakukan pembicaraan perihal pekerjaan tersebut.

Meski Lampard belum resmi menjadi pelatih dan pihak klub masih belum mengambil keputusan final, pelatih berusia 43 tahun itu kabarnya telah siap untuk membawa beberapa stafnya untuk bekerja bersamanya di Norwich.

Lampard dikabarkan bakal membawa rekan kepercayaannya yang sempat bekerja sama di Stamford Bridge dengannya. Dia adalah Joe Edwards yang saat ini bekerja sebagai asisten Thomas Tuchel di Chelsea, serta beberapa staf pelatih tim muda Chelsea.

Keputusan untuk meminang Lampard masih belum keputusan akhir, dan pihak Norwich juga masih memiliki beberapa nama kandidat pelatih lainnya yang dipertimbangkan. Salah satunya adalah Dean Smith, pelatih yang baru saja dipecat Aston Villa.

Artikel Tag: Frank Lampard, Norwich City

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru