Fiorentina Telan Kekalahan Ketiga Beruntun di Serie A

Penulis: Rei Darius
24 Feb 2025, 00:40 WIB
Fiorentina

Hellas Verona kalahkan Fiorentina 1-0 (Image: Getty)

Berita Liga Italia: Fiorentina menderita kekalahan ketiga secara beruntun di Serie A usai ditekuk oleh Hellas Verona dengan skor 0-1 di Stadio Marcantonio Bentegodi, Minggu (23/2) malam WIB.

La Viola datang ke Verona dengan harapan untuk bangkit setelah dikandaskan Inter Milan dengan skor 1-2 dan Como dengan skor 0-2 dalam dua laga terakhir di Serie A.

Mereka mengalahkan Inter Milan dengan skor telak 3-0 pada awal bulan Februari ini, namun selalu kalah setelah itu.

Moise Kean mencetak dwigol dalam kemenangan terakhir Fiorentina, dan kini baru kembali bermain setelah absen karena menjalani skorsing.

Eks striker Juventus memiliki peluang untuk mencetak gol setelah Michael Folorunsho memberi umpan silang kepadanya pada menit keempat, namun bola masih bisa diselamatkan kiper Hellas Verona, Lorenzo Montipo.

Hingga babak pertama selesai, tidak ada gol yang tercipta, dan Verona berbalik menyerang di paruh kedua.

Terus mencoba menyerang, La Viola malah ketiban sial karena Moise Kean terpaksa ditarik keluar pada menit ke-67 akibat benturan tiga arah. Nicolo Fagioli masuk menggantikannya.

Verona terus menekan dengan Pawel Dawidowicz menyambut umpan dari Davide Faraoni ke tinag jauh, selagi Daniel Mosquera gagal menyambut umpan Jackson Tchatchoua.

Pietro Comuzzo tampil brilian untuk tim tamu dengan menghentikan upaya Tchatchoua menyelesaikan peluang dengan tap-in.

Namun, upaya tuan rumah untuk terus menekan akhirnya berbuah manis di menit-menit akhir masa injury time, ketika Pablo Mari berusaha mengintersep umpan terobosan Mosquera.

Namun, bola malah memantul kepada Antoin Bernede yang kemudian menyelesaikan peluang ke gawang David De Gea setelah melewati Comuzzo.

Itu menjadi gol kemenangan Verona yang sukses naik ke peringkat ke-14 klasemen sementara Serie A dengan catatan 26 poin, unggul lima poin dari zona degradasi.

Artikel Tag: Fiorentina, Hellas Verona, Serie A

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru