Kanal

Felix Nmecha Ungkap Penyebab Kekalahan Dortmund Dari Madrid

Penulis: Ezi Yulia
24 Okt 2024, 05:30 WIB

Felix Nmecha (Foto: bvb.de)

Berita Liga Champions: Felix Nmecha merasa bahwa Borussia Dortmund kehilangan kendali atas permainan di babak kedua saat mereka menelan kekalahan 5-2 dari Real Madrid pada Selasa (22/10) malam.

Borussia Dortmund menelan kekalahan 5-2 dari Real Madrid di matchday ketiga Liga Champions saat bertandang ke Santiago Bernabeu. Setelah penampilan luar biasa di babak pertama dengan unggul 2-0, tim asuhan Nuri Sahin itu kewalahan menghadapi tekanan El Real dan kebobolan lima gol di babak kedua.

Menurut Felix Nmecha, Dortmund gagal mempertahankan performanya di babak kedua dan itu berhasil dimanfaatkan dengan baik oleh Madrid untuk bangkit dan membalikkan keadaan.

“Kami memulai pertandingan dengan sangat baik, kami memegang kendali, memainkan umpan-umpan yang bagus dan menciptakan peluang-peluang yang bagus,” ujar Nmecha kepada Amazon Prime Video setelah pertandingan.

“Kami tidak menunjukkan wajah yang sama di babak kedua, dan berhenti memainkan [permainan asli kami] dan mempertahankan penguasaan bola. Kami memberikan bola terlalu mudah, yang membuat Real lebih percaya diri dan mereka tahu bagaimana mengeksploitasi hal itu dengan pemain-pemain bagus yang mereka miliki. Jika Anda tidak menutup ruang saat Real mendapatkan peluang, mereka akan mencetak gol,” imbuhnya.

Nmecha bermain sejak awal dan tampil baik di babak pertama. Ia tentu berharap bisa mempertahankan tempatnya saat Dortmund akan bertandang ke WWK Arena untuk menghadapi FC Augsburg di Bundesliga akhir pekan ini.

Artikel Tag: Felix Nmecha, Borussia Dortmund, Real Madrid

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru