Kanal

Fabio Lefundes Tuntut Semua Pemain Persita Tangerang Jaga Kesiapan

Penulis: Dayat Huri
19 Nov 2024, 09:30 WIB

Pelatih Persita Tangerang, Fabio Lefundes/foto dok Persita Tangerang

Berita Liga 1 Indonesia: Pelatih Persita Tangerang Fabio Lefundes meminta para pemainnya untuk selalu siap bermain ketika kesempatan itu tiba. Sebanyak 26 nama sudah mendapat kesempatan untuk tampil membela Pendekar Cisadane dalam 10 yang sudah mereka jalani di Liga 1 Indonesia musim 2024/2025.

Beberapa situasi cedera dan juga absennya pemain utama membuat Fabio Lefundes memberi kepercayaan kepada pemain lain untuk tampil. Dengan perjalanan kompetisi yang masih akan panjang ke depannya, dia pun menuntut seluruh pemainnya untuk senantiasa menjaga kesiapan tampil.

"Saya selalu sampaikan kepada para pemain bahwa yang terpenting adalah kesiapan. Ketika saya menunjuk mereka untuk bermain, entah itu dari menit awal atau saat menjadi pemain pengganti mereka harus siap," ujar Fabio Lefundes seperti dikutip dari laman resmi klub.

"Saya bahkan tidak mengetahui sudah 26 nama saya turunkan, karena saya tidak khawatir akan hal itu. Yang terpenting adalah kita memiliki pemain yang selalu siap bermain dan membela Persita untuk meraih tiga poin di setiap pertandingan," ujar sosok asal Brasil ini.

Pada musim ini ada regulasi yang mengharuskan setiap klub memainkan minimal satu pemain U-22 untuk tampil dalam 45 menit di babak pertama. Nama-nama seperti Yardan Yafi dan Ikhwan Ali Tanamal pun dipercaya Fabio Lefundes untuk tampil memperkuat Persita Tangerang di panggung tertinggi sepak bola Indonesia.

Ali Tanamal yang sejauh ini baru tampil dalam satu pertandingan mengaku senang karena dia diturunkan saat menghadapi Malut United FC yang notabene adalah klub asal daerah asalnya.

"Senang bisa mendapatkan kesempatan untuk bermain di laga melawan Malut United FC, itu sangat spesial karena melawan tim dari kampung halaman saya. Tentu kesempatan itu membuat saya akan terus bekerja keras di setiap sesi latihan dan tampil maksimal di pertandingan berikutnya," ujar Ali Tanamal yang masuk sebagai pemain pengganti dan tampil selama 12 menit di laga tersebut.

Skuat Pendekar Cisadane tengah dalam masa persiapan untuk menghadapi laga tandang pekan ke-11 Liga 1 musim 2024/2025 kontra Barito Putera pada 23 November 2024 mendatang di Stadion Sultan Agung, Bantul.

Artikel Tag: fabio lefundes, Liga 1, persita tangerang

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru