Fabio Capello Yakin Juventus akan Tetap Lolos ke Liga Champions
Juventus diyakini akan tetap lolos ke Liga Champions (Image: Juventus)
Berita Liga Italia: Mantan pelatih Juventus, Fabio Capello, meyakini bahwa Bianconeri akan tetap lolos ke Liga Champions, terlepas dari keterpurukannya di bawah asuhan Thiago Motta.
I Bianconeri memulai era baru setelah memecat Thiago Motta pada pekan lalu, dengan Igor Tudor ditunjuk sebagai penggantinya.
Sang pelatih asal Kroasia memulai eranya dengan positif, berkat gol tunggal Kenan Yildiz yang memastikan kemenangan 1-0 atas Genoa pada Minggu (30/3) dini hari WIB.
Namun, Juventus kehilangan bek tengah andalannya, Federico Gatti, sesudah laga lantaran dia mengalami cedera pada fibulanya.
Menurut warta yang beredar di italia, Gatti akan memerlukan setidaknya waktu sebulan untuk bisa pulih dari cederanya, yang berarti dia akan melewatkan laga kontra AS Roma, Lecce, Parma, dan Monza.
Meski Gatti akan absen pada laga kontra AS Roma di Stadio Olimpico pada Senin (7/4) dini hari nanti WIB, Fabio Capello menaruh kepercayaan bahwa Juve akan tetap lolos ke Liga Champions pada musim depan.
Menurut mantan pelatih Juve tersebut, Kenan Yildiz dan kolega masih belum menunjukkan potensi terbaiknya.
"Saya bersedia bertaruh pizza untuk kesuksesan Juve ke Liga Champions karena saya punya firasat bahwa mereka belum menunjukkan potensi terbaik," kata Capello kepada La Gazzetta dello Sport.
"Thiago Motta hanya meminta mereka mereka untuk melakukan hal minimal, dan impresinya adalah skuat pada akhirnya merasa kebingungan," tambahnya.
"Saya tetap yakin bahwa Teun Koopmeiners tidak akan bisa bersembunyi di balik kesuksesannya di Atalanta asuhan Gian Piero Gasperini," sambung Capello.
"Cepat atau lambat, Koopmeiners dan Dusan Vlahovic harus segera kembali kepada versi terbaik mereka."
Artikel Tag: Juventus, Fabio Capello