Kanal

Evan Dimas Jadi Rekrutan Pertama Persik Kediri, Pengalaman Jadi Alasan

Penulis: Dayat Huri
20 Jun 2024, 00:00 WIB

Evan Dimas jadi rekrutan pertama Persik Kediri/foto dok Persik Kediri

Berita Liga 1 Indonesia: Persik Kediri mengumumkan perekrutan pertamanya untuk kompetisi Liga 1 Indonesia musim 2024/2025 dengan memastikan kedatangan Evan Dimas. Pemain yang pernah malang melintang bersama timnas Indonesia itu diharapkan mampu menambah kedalaman lini tengah skuat Macan Putih. 

Pelatih Persik Kediri, Marcelo Rospide menyebut bahwa perekrutan pemain yang musim lalu bermain untuk PSIS Semarang itu berdasarkan kebutuhan tim dan diharapkan mampu mengisi posisi di lini tengah.

"Pemain yang datang tentu sesuai kebutuhan dan mengisi posisi pemain yang keluar, karena cukup riskan juga hanya mengandalkan 1-2 pemain di satu posisi. Dengan pengalamannya, kami berharap Evan bisa memberikan kontribusi terbaik untuk Persik kedepannya," ungkap Marcelo Rospide seperti dikutip dari laman resmi klub. 

Peran Evan Dimas yang juga bisa bermain di sejumlah posisi di lini tengah juga diakui menjadi salah satu pertimbangan pihaknya mendatangkan di bursa transfer kali. 

Pelatih asal Brasil itu juga menegaskan adanya regulasi baru di kompetisi Liga 1 musim depan harus disikapi pihaknya dengan lebih cermat. 

"Regulasi baru yang dikeluarkan PSSI pasti demi kemajuan sepakbola Indonesia, tetapi apapun kondisinya tentu perekrutan pemain harus menyesuaikan kebutuhan tim kedepannya dan pemain yang dihadirkan dapat menambah kekuatan tim untuk kompetisi nantinya, " jelasnya. 

Sebagai pemain yang namanya melejit saat menjadi kapten timnas Indonesia U-19, Evan Dimas yang kini berusia 29 tahun memang sudah kenyang pengalaman dengan memperkuat sejumlah klub papan atas, seperti Bhayangkara FC, Arema FC, dan terakhir bersama PSIS Semarang. Dia juga sempat mencicipi kompetisi Liga Malaysia dengan bergabung bersama Selangor FA. 

Artikel Tag: Evan Dimas, Liga 1, Persik Kediri, marcelo rospide

Berita Terkait

Berita Terpopuler Minggu Ini

Berita Terbaru